Piala Asia 2023
Hasil Babak 16 Besar Piala Asia 2023: Jepang Susul Korsel ke Perempat Final
BolaSkor.com - Timnas Jepang berhasil melaju ke babak perempat final Piala Asia 2023 Qatar. Kepastian ini didapat usai Samurai Biru mengalahkan Bahrain 3-1, pada laga babak 16 besar di Al Thumama Stadium, Rabu (31/1) malam WIB.
Dalam laga tersebut, Jepang menguasai jalannya laga. Namun, Wataru Endo dkk. baru bisa mencetak gol melalui Ritsu Doan pada menit ke-31.
Ia memanfaatkan bola muntah membentur tiang tendangan jarak jauh dari Keito Nakamura. Skor 1-0 untuk Jepang.
Baca Juga:
Ali Al-Bulayhi, Pemain Arab Saudi yang Caper dan Rajin Provokasi
Terungkap Fakta Sananta Diparkir STY di PIala Asia, Cedera Pinggang dan Sempat Dibawa ke RS
Jepang menambah gol melalui Takefusa Kubo (49') dan Ayase Ueda (72'). Sedangkan Bahrain memperkecil lewat bunuh diri kiper Jepang Zion Suzuki (64'). Skor 3-1 untuk kemenangan Jepang.
Jepang menyusul Korea Selatan (Korsel) ke babak perempat final, usai menyingkirkan Arab Saudi lewat adu tendangan penalti di Education City Stadium, Rabu (31/1) dini hari WIB.
Korsel tertinggal lebih dahulu lewat gol dari Abdullah Radif (46'). Di saat pertandingan mau berakhir, Korsel mencetak gol melalui Cho Gue-sung (90+9'). Di babak adu penalti, Korsel menang 4-2.
Di babak perempat final, Jepang akan menantang pemenang antara Iran melawan Suriah, Sabtu (3/1). Sedangkan Korsel menghadapi Australia, Jumat (2/1).
Hasil Babak 16 Besar Piala Asia 2023:
Arab Saudi 2 (1) - 4 (1) Korea Selatan
Bahrain 1-3 Jepang
Tengku Sufiyanto
17.668
Berita Terkait
Digasak Mali, Timnas Indonesia U-22 Perpanjang Rekor Buruk
Link Streaming Albania vs Inggris, Senin 17 November 2025
Prediksi dan Statistik Italia vs Norwegia: Mungkin, tetapi Butuh Keajaiban
Prediksi dan Statistik Albania vs Inggris: Menutup dengan Sempurna
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Bantai Georgia, Spanyol Semakin Dekat Raih Tiket Putaran Final
Thomas Tuchel Beri Isyarat Akan Nanyikan Lagu Kebangsaan Inggris di Piala Dunia
Gara-gara Hansi Flick Tidak Setuju, Barcelona Akhirnya Batal Rekrut Etta Eyong
Napoli Dihajar Virus FIFA, Aurelio De Laurentiis Marah-marah
Terungkap Rencana Manchester United saat Andre Onana Kembali Musim Depan
Untuk Gaet Pengganti Mohamed Salah, Liverpool Siap Pecahkan Rekor Transfer