Australia Open 2024

Hasil Australia Open 2024: Tiga Wakil Indonesia Lolos ke Babak Final

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Sabtu, 15 Juni 2024
Hasil Australia Open 2024: Tiga Wakil Indonesia Lolos ke Babak Final
Ester Nurumi Tri Wardoyo saat berlaga di Australia Open 2024. (PBSI)

BolaSkor.com - Indonesia berhasil menutup laga semifinal Australia Open 2024 dengan wajah tersenyum. Seluruh wakilnya yang bertanding pada Sabtu (15/6) ini berhasil mengamakan tiket ke partai final.

Tercatat sebanyak tiga wakil berhasil memastikan tempatnya di babak penentuan tersebut. Mereka adalah Ester Nurumi Tri Wardoyo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.

Dalam kaga yang bertempat di Quaycentre, Sydney, Australia ini, Ester berhasil lolos usai mengalahkan wakil Taiwan, Pai Yu Pong. Pebulutangkis unggulan ke-3 tersebut takluk lewat dua gim langsung dengan skor 21-15 dan 21-16.

Baca Juga:

Hasil Indonesia Open 2024: Sabar/Reza Berhasil Amankan Tiket ke Babak Semifinal

Hasil Indonesia Open 2024: Ahsan/Hendra Gagal, Gregoria Mariska ke Perempat Final

Kemenangan yang diraih Ester sebenarnya sudah dapat diprediksi sejak awal pertandingan. Hal ini dapat dilihat saat pebulutangkis asal Jayapura, Papua itu mampu unggul dengan cepat. Tercatat saat itu Ester berhasil memimpin pertandingan dengan skor 7-2.

Dominasi Ester semakin kuat ketika Pai kerap melakukan error. Imbasnya, Ester mampu memperlebar jarak hingga akhirnya mengamankan gim pertama dengan selisih 6 poin.

Memasuki gim kedua, Pai mulai meningkatkan intensitas serangannya. Upaya ini terbukti berhasil ketika Pai dapat mencuri keunggulan. Namun usia interval, Ester berusaha mengejar ketertinggalannya hingga akhirnya mampu membalikkan keadaan. Keunggulan ini terus bertahan hingga Ester merebut kemenangan.

Berbeda dengan laga yang dijalani Ester, Ahsan/Hendra justru mendapatkan perlawanan yang cukup sengit. Terbukti saat lawannya, Chen Zi Ray/Lin Yu Chen mampu memaksa The Daddies (julukan Ahsan/Hendra) bermain rubber gim.

Namun upaya tersebut seolah sia-sia. The Daddies berhasil membungkam perlawanan pasangan asal Taiwan tersebut dengan skor 21-14, 17-21, dan 21-11.

Duel sengit juga sempat mewarnai laga Febriana/Amalia. Pasangan ganda putri ini mengalami kesulitan di awal pertandingan saat lawannya, Setyana Mapasa/Angela Yu dapat menempel ketat.

Namun lewat permainan apiknya, Febriana/Amalia mulai memperlebar jarak perolehan poin. Penampilan konsisten yang diperlihatkan unggulan kedua ini terus bertahan hingga mereka berhasil merebut kemenangan dengan skor 21-13 dan 21-7.

Penulis: Bintang Rahmat

Australia Open Bulutangkis Bulutangkis indonesia Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.352

Berita Terkait

Piala Eropa
Ralf Rangnick Sempat Diragukan Para Pemain Austria
Rangnick mengakui ada keraguan di antara para pemain ketika ia diangkat sebagai pelatih.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 Juni 2024
Ralf Rangnick Sempat Diragukan Para Pemain Austria
Piala Eropa
Fakta-fakta Menarik Jelang Duel Belanda Vs Austria
Berikut fakta-fakta menarik menjelang duel Belanda melawan Austria.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 Juni 2024
Fakta-fakta Menarik Jelang Duel Belanda Vs Austria
Berita
Rumania dan Slovakia Tidak Akan Berbagi Poin
Rumania akan finis sebagai juara grup jika menang atas Slovakia.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 Juni 2024
Rumania dan Slovakia Tidak Akan Berbagi Poin
Piala Eropa
Fakta-fakta Menarik Jelang Laga Prancis Vs Polandia
Berikut fakta-fakta menarik menjelang pertandingan Prancis melawan Polandia.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 Juni 2024
Fakta-fakta Menarik Jelang Laga Prancis Vs Polandia
Hasil akhir
Hasil Copa America 2024: Brasil Ditahan Kosta Rika 0-0
Hasil pertandingan Brasil Vs Kosta Rika adalah 0-0 pada laga perdana Grup D Copa America 2024
Johan Kristiandi - Selasa, 25 Juni 2024
Hasil Copa America 2024: Brasil Ditahan Kosta Rika 0-0
Liga Indonesia
Dewa United FC Datangkan Kapten Persebaya Musim Lalu Reva Adi Utama
Reva Adi menjadi rekrutan pertama Dewa United FC menghadapi musim depan.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 Juni 2024
Dewa United FC Datangkan Kapten Persebaya Musim Lalu Reva Adi Utama
Timnas
Perbesar Kans ke Semifinal, Nova Arianto Minta Pemain Timnas Indonesia U-16 Lebih Kreatif
Timnas Indonesia U-16 untuk sementara memimpin klasemen Grup A dengan 6 poin.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 Juni 2024
Perbesar Kans ke Semifinal, Nova Arianto Minta Pemain Timnas Indonesia U-16 Lebih Kreatif
Italia
Diincar Bayern Munchen, Hakan Calhanoglu Tegaskan Setia di Inter Milan
Hakan Calhanoglu ingin setia di Inter Milan meskipun dikaitkan dengan Bayern Munchen.
Johan Kristiandi - Selasa, 25 Juni 2024
Diincar Bayern Munchen, Hakan Calhanoglu Tegaskan Setia di Inter Milan
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Malam Ini: Prancis dan Belanda Beraksi, Inggris Jumpa Slovenia
Jadwal siaran langsung Euro 2024 di RCTI dan MNCTV antara Prancis Vs Polandia, Belanda Vs Austria, dan Inggris Vs Slovenia.
Johan Kristiandi - Selasa, 25 Juni 2024
Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Malam Ini: Prancis dan Belanda Beraksi, Inggris Jumpa Slovenia
Prediksi
Prediksi dan Statistik Prancis Vs Polandia: Membidik Posisi Juara Grup
Prediksi, statistik, head to head, dan jadwal siaran langsung Prancis Vs Polandia pada laga terakhir Grup D Euro 2024.
Johan Kristiandi - Selasa, 25 Juni 2024
Prediksi dan Statistik Prancis Vs Polandia: Membidik Posisi Juara Grup
Bagikan