Hasil Angkat Besi Olimpiade Paris 2024: Nurul Akmal Tutup Kiprah Tim Indonesia

Lifter asal Aceh tersebut menempati urutan 12 cabang olahraga (cabor) angkat besi kelas 81kg putri
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Minggu, 11 Agustus 2024
Hasil Angkat Besi Olimpiade Paris 2024: Nurul Akmal Tutup Kiprah Tim Indonesia
Aksi Nurul Akmal di Olimpiade Paris 2024. (NOC Indonesia/Naif Al'As)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Nurul Akmal menutup kiprah Tim Indonesia di Olimpiade Paris 2024. Lifter asal Aceh tersebut menempati urutan 12 cabang olahraga (cabor) angkat besi kelas 81kg putri yang dipertandingkan di South Paris Arena 6, Prancis, Minggu (11/8).

Pada kesempatan pertama, Nurul Akmal berhasil di angkatan snatch seberat 110kg. Namun, di dua kesempatan berikutnya, Akmal dinyatakan no lift atau press out.

Dilansir dari situs Olimpiade, press out adalah kesalahan saat atlet menekuk sikunya ketika mengangkat beban di atas kepala. Amel, sapaan akran Nurul Akmal, sempat mengajukan challenge, tetapi wasit tetap pada keputusannya.

Pada angkatan snatch ini, Atlet China Li Wenwen menjadi yang terbaik (136kg), yang diikuti Park Hye-jeong dari Korea Selatan (131kg) dan Emily Campbell (126kg).

Baca Juga:

Olimpiade Paris 2024: Polemik Atlet Filipina dengan Ibunya Terkait Uang Hadiah

Imbas Kegagalan Olimpiade Paris 2024, PBSI Era Baru Siap Jawab Tantangan Menpora

Jadwal dan Informasi Seputar Upacara Penutupan Olimpiade Paris 2024

Sementara itu, pada angkatan clean and jerk, Nurul Akmal juga hanya berhasil di kesempatan pertama seberat 140kg. Pada kesempatan kedua dan ketiga, Akmal kembali dinyatakan press out.

Dengan demikian, Akmal total mencatatkan angkatan seberat 250kg dan menempati urutan ke 12 sekaligus menutup kiprah tim Indonesia di Olimpiade Paris 2024. Pada angkatan clean and jerk, Li Wenwen (173kg) kembali jadi yang terbaik, diikuti Hye-jeong (168kg) Emily Campbell (162kg).

Aksi Nurul Akmal di Olimpiade Paris 2024. (NOC Indonesia/Naif Al'As)

Li Wenwen berhak atas medali emas dengan mencatatkan total angkatan 309kg. Perak jadi milik Park Hye-jeong (299kg) dan perunggu direbut Emily Campbell (288kg).

Pada Olimpiade Paris 2024 ini Tim Indonesia meraih total tiga medali, dengan rincian dua emas dan satu perunggu. Emas disumbangkan Veddriq Leonardo dari panjat tebing dan Rizki Juniansyah (angkat besi), sedangkan perunggu disumbangkan bulu tangkis lewat tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung.

AICE sebagai sponsor utama Tim Indonesia di Olimpiade Paris 2024

Angkat Besi Tim Indonesia Olimpiade Olimpiade 2024 Olimpiade Paris 2024 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.770

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Arsenal vs Kairat, Live Sebentar Lagi
Siaran langsung Arsenal vs Kairat di Liga Champions 2025/2026 tayang dini hari ini. Cek jadwal kick-off, link streaming resmi, statistik, dan peluang The Gunners melanjutkan tren kemenangan di League Phase.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Arsenal vs Kairat, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Adaptasi Bagus, Shayne Pattynama Berpeluang Debut untuk Persija saat Lawan Persita
Shayne Pattynama berpeluang debut untuk Persija saat pekan ke-19 Super League 2025/2026 melawan Persita Tangerang, Jumat (30/1).
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Adaptasi Bagus, Shayne Pattynama Berpeluang Debut untuk Persija saat Lawan Persita
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Qarabag, Live Sebentar Lagi
Siaran langsung Liverpool vs Qarabag di Liga Champions 2025/2026 tayang dini hari ini. Cek jadwal kick-off, link streaming resmi, statistik, dan prediksi laga krusial The Reds di Anfield.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Qarabag, Live Sebentar Lagi
Inggris
Masa Depan Harry Maguire Bergantung kepada Nasib Michael Carrick
Masa depan Harry Maguire di Manchester United masih abu-abu. Kontrak, gaji, dan faktor pelatih disebut jadi penentu apakah bek Inggris itu bertahan di Old Trafford musim depan.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Masa Depan Harry Maguire Bergantung kepada Nasib Michael Carrick
Italia
AC Milan Mulai Misi Rekrut Dua Pemain Manchester City
AC Milan dikabarkan mulai bergerak memburu dua pemain Manchester City. Nathan Ake dan Mateo Kovacic jadi target utama Rossoneri di bursa transfer. Mungkinkah terwujud?
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
AC Milan Mulai Misi Rekrut Dua Pemain Manchester City
Liga Indonesia
Diaspora Banjiri Super League, Shayne Pattynama Beri Jawaban Menohok untuk Pengkritik
Shayne Pattynama menjawab kritik pihak yang tidak senang pemain diaspora melanjutkan karier di Indonesia. Super League tengah dibanjiri para pemain diaspora.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Diaspora Banjiri Super League, Shayne Pattynama Beri Jawaban Menohok untuk Pengkritik
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Barcelona vs FC Copenhagen: Blaugrana Menang Telak
Superkomputer Opta memprediksi hasil Barcelona vs FC Copenhagen di Liga Champions 2025/2026. Peluang menang Blaugrana sangat besar meski posisi belum aman.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Barcelona vs FC Copenhagen: Blaugrana Menang Telak
Timnas
Pemain Muda Persija dan Hokky Caraka Curi Perhatian Pelatih Timnas Indonesia
John Herdman mulai menemukan pemain-pemain yang akan menjadi pilihannya. John sejauh ini menyebut dua nama, Dony Tri Pamungkas dan Hokky Caraka.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Pemain Muda Persija dan Hokky Caraka Curi Perhatian Pelatih Timnas Indonesia
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan: Nerazzurri Unggul Tipis
Superkomputer Opta memprediksi hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan di Liga Champions 2025/2026. Kans menang Nerazzurri tipis, laga diprediksi berjalan sengit!
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan: Nerazzurri Unggul Tipis
Liga Indonesia
Pelatih Persija Puji Cara John Herdman Membangun Komunikasi dengan Klub
John Herdman berkunjung ke Persija Training Center dan mendapatkan sambutan hangat di sana. Pelatih Persija Mauricio Souza turut mendoakan John Herdman.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Pelatih Persija Puji Cara John Herdman Membangun Komunikasi dengan Klub
Bagikan