Harry Kane Jawab Kritik dengan Gol di Laga Premier League ke-200

Performa Hary Kane sempat dikritik saat Totenham bermain imbang 1-1 dengan Manchester United.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Rabu, 24 Juni 2020
Harry Kane Jawab Kritik dengan Gol di Laga Premier League ke-200
Harry Kane (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Harry Kane turut mencatatkan namanya di papan skor saat Tottenham Hotspur menaklukkan West Ham United dengan skor 2-0, Rabu (24/6) dini hari wib. Itu merupakan gol pertamanya sepanjang tahun 2020.

Kane memang harus absen sejak Januari silam akibat menderita cedera parah. Ia bahkan diprediksi tak bisa bermain hingga akhir musim andai kompetisi tak tertunda efek pandemi virus corona.

Pada akhirnya, Kane pulih tepat waktu dan tampil saat Tottenham bermain imbang 1-1 dengan Manchester United pada laga comeback Premier League pekan lalu. Namun ia menjadi sorotan karena kontribusinya nyaris tak terlihat sepanjang pertandingan.

Hal itu membuat banyak pihak menilai Kane tak cocok dengan strategi permainan yang diterapkan Jose Mourinho. Sebuah anggapan yang sempat membuat manajer berkebangsaan Portugal tersebut geram.

Baca Juga:

Dituding Matikan Potensi Harry Kane, Mourinho Singgung Kesuksesannya Tangani Ronaldo hingga Ibrahimovic

Mantan Manajer Tottenham Tak Terkejut andai Harry Kane Pindah ke Manchester United

Agen Pemain Ragu Megatransfer Terjadi Musim Panas Mendatang

Sadar tengah disorot, Kane menjawabnya dengan elegan. Golnya ke gawang West Ham tentu akan membungkam mulut para pengkritiknya.

"Sebagai seorang striker, anda ngin mencetak gol dan membantu memenangi pertandingan. Saya senang bisa kembali mencetak gol," kata Kane usai laga dilansir dari Sky Sports.

"Saya telah bekerja sangat keras dalam proses rehabilitasi, melewati masa lockdown dan pertandingan pemanasan yang mengarah ke pertandingan Premier League pertama. Saya merasa bugar seperti sebelumnya."

Kane mengaku tak terpengaruh dengan berbagai kritikan yang tertuju kepadanya. Ia yakin gol akan segera datang.

"Saya seseorang yang, apakah saya mencetak gol atau tidak, kehilangan peluang, saya selalu siap untuk yang berikutnya. Saya tidak berpikir itu terlalu mengganggu saya," tambahnya.

Gol Kane semakin terasa istimewa karena tercipta pada penampilannya yang ke-200 di Premier League. Ia total sudah mencetak 137 di strata tertinggi kompetisi sepak bola Inggris.

Harry Kane Tottenham Hotspur Premier League West ham united Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Laga Serie A antara Fiorentina melawan AC Milan di Stadion Artemio Franchi, Minggu (11/1) malam WIB, berakhir imbang 1-1.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Arsenal mengalahkan Portsmouth 4-1 pada laga putaran ketiga Piala FA yang berlangsung di Fratton Park, Minggu (11/1) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Persija harus bermain dengan 10 pemain, usai Bruno Tubarao mendapat kartu merah pada menit ke-53.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Liga Indonesia
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Selebrasi ini pernah berujung sanksi Komdis PSSI karena dinilai memprovokasi suporter Persija.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Spanyol
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United sejatinya dapat memberikan jalan bagi Marcus Rashford untuk kembali ke Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Liga Indonesia
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Persib Bandung berhasil mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 1-0 di Stadion GBLA, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Jadwal
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inter Milan akan menghadapi Napoli pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026, di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (12/1) pukul 02.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inggris
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Manchester City lolos ke putaran keempat Piala FA setelah menghancurkan Exeter City 10-1 di Stadion Etihad.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Italia
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Juventus sedang mempertimbangkan untuk menawarkan kesepakatan pertukaran pinjaman kepada AC Milan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Real Madrid akan menghadapi Barcelona pada final Piala Super Spanyol 2026 di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Bagikan