Hari Pertama Berlatih dengan Real Madrid, Eden Hazard Kenakan Nomor David Beckham

Eden Hazard kenakan nomor punggung 23.
Arief HadiArief Hadi - Selasa, 09 Juli 2019
Hari Pertama Berlatih dengan Real Madrid, Eden Hazard Kenakan Nomor David Beckham
Eden Hazard (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Penyerang sayap berusia 28 tahun, Eden Hazard, telah tiba di Valdebebas, pusat latihan Real Madrid, untuk kali pertama berlatih dengan El Real. Tidak mengenakan nomor punggung 7, Hazard menggunakan nomor jersey 23 yang pernah dikenakan David Beckham.

Hazard, melalui akun Instagram hazardeden_10, mengunggah foto dengan latar belakang simbol Real Madrid seraya menulis "Hari pertama di kantor baru." Kedatangannya disambut rekan setimnya, khususnya kompatriotnya, Thibaut Courtois.

Sang kiper berkata "Halo teman!" Courtois tampak senang dengan kedatangan Hazard, rekan setimnya dulu di Chelsea dan juga timnas Belgia. Hazard merupakan salah satu rekrutan Madrid di musim panas ini dalam proyek Los Galacticos jilid III.

Baca Juga:

Dihadiri 50.000 Penonton, Euforia Kedatangan Eden Hazard Belum Tandingi Cristiano Ronaldo

Kedatangan Eden Hazard Bikin Vinicius Jr. Kesulitan Bermain

Eden Hazard Diprediksi Tak Bisa Gantikan Cristiano Ronaldo di Real Madrid

Eden Hazard

Selain Hazard, Madrid arahan Zinedine Zidane juga telah merekrut Rodrygo Goes, Eder Militao, Luka Jovic, Ferland Mendy, dan Takefusa Kubo. Kabarnya, Madrid masih mengincar Paul Pogba, Christian Eriksen, dan Donny van de Beek.

Hazard sedianya diprediksi akan mengenakan nomor punggung legendaris 7 yang pernah dikenakan megabintang Portugal, Cristiano Ronaldo, serta legenda lainnya Pangeran Bernabeu, Raul Gonzalez (yang kini melatih Real Madrid Castilla).

Akan tapi, untuk sementara waktu ini Hazard akan mengenakan nomor 23, nomor yang juga pernah dikenakan legenda lainnya, David Beckham. Nomor 7 saat ini masih dikenakan Mariano Diaz dan kabarnya ia akan dijual atau dipinjamkan ke klub lain. Jika transfer itu terjadi maka nomor 7 akan menjadi milik Hazard.

"Dalam foto yang dirilis klub pada Senin, Hazard terlihat mengenakan jersey nomor 23 - nomor sementara hingga Mariano pindah dan ia bisa mewarisi nomor 7 Cristiano. Untuk sementara waktu, nomor 23 tidaklah buruk - salah satu penggunanya adalah David Beckham," tutur artikel di AS.

Hazard, selama tujuh tahun memperkuat Chelsea (2012-2019), telah meraih dua titel Premier League, satu titel Piala FA, Piala Liga, dan dua Liga Europa.

Breaking News Real Madrid Eden hazard Cristiano Ronaldo David Beckham
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.891

Berita Terkait

Italia
Kehadiran Max Allegri Bikin Adrien Rabiot Pede AC Milan Bisa Rebut Scudetto
Gelandang AC Milan asal Prancis Adrien Rabiot menyatakan yakin timnya bisa meraih Scudetto musim ini.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Kehadiran Max Allegri Bikin Adrien Rabiot Pede AC Milan Bisa Rebut Scudetto
Timnas
Jadwal Baru Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025 Usai Singapura Dipindahkan ke Grup A
Singapura yang tadinya berada di Grup C bersama Timnas Indonesia U-22 dipindah ke Grup A menggantikan tempat Kamboja.
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Jadwal Baru Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025 Usai Singapura Dipindahkan ke Grup A
Liga Champions
Suporter Diserang, Newcastle United Laporkan Polisi Prancis ke UEFA
Newcastle United memastikan akan melayangkan protes resmi kepada UEFA terkait perlakuan polisi Prancis terhadap suporter mereka.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Suporter Diserang, Newcastle United Laporkan Polisi Prancis ke UEFA
Piala Dunia
Bekuk Austria, Portugal Juara Piala Dunia U-17 2025
sung di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Kamis (27/8) malam waktu setempat.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Bekuk Austria, Portugal Juara Piala Dunia U-17 2025
Inggris
Liverpool Catat Rekor Terburuk dalam 71 Tahun, Arne Slot Tidak Cemaskan Masa Depannya
Pelatih Liverpool yang sedang tertekan, Arne Slot, mengatakan pertemuannya dengan pemilik klub adalah pembicaraan yang sama seperti saat tiba di Anfield.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Liverpool Catat Rekor Terburuk dalam 71 Tahun, Arne Slot Tidak Cemaskan Masa Depannya
Liga Europa
Klasemen Terbaru Liga Europa 2025-2026: Lyon Naik ke Puncak
Lyon mengambil alih posisi puncak klasemen sementara Liga Europa 2025-2026 setelah memetik kemenangan besar 6-0 atas Maccabi Tel-Aviv.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Klasemen Terbaru Liga Europa 2025-2026: Lyon Naik ke Puncak
Hasil akhir
Hasil Lengkap Matchday 5 Liga Europa: AS Roma Bungkam Midtjylland, Lille Menang Besar Tanpa Calvin Verdonk
Persaingan Liga Europa 2025-2026 semakin panas setelah menyelesaikan matchday 5 fase liga, Jumat (28/11) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Hasil Lengkap Matchday 5 Liga Europa: AS Roma Bungkam Midtjylland, Lille Menang Besar Tanpa Calvin Verdonk
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Persik Kediri dan PSBS Biak mengalami kenaikan posisi di klasemen sementara Super League.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Internasional
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Keputusan FIFA memangkas hukuman Cristiano Ronaldo akhirnya terbongkar. Disebut demi daya tarik Piala Dunia 2026, benarkah FIFA pilih kasih pada CR7?
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Bulu Tangkis
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
Pasangan muda potensial itu menjalani debutnya di turnamen level Super 500 pertama mereka di Australia Open 2025 pekan lalu.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
Bagikan