Harga Tiket Asian Games 2018 untuk Suporter Asing Jauh Lebih Mahal
BolaSkor.com- Panitia Pelaksana Asian Games 2018 (INASGOC) mematok harga lebih mahal kepada suporter asing yang ingin memberikan dukungan. Jalur pembelian tiket juga akan dibedakan antara lokal dan asing.
Ketua INASGOC, Erick Thohir, menyebut kebijakan ini harus segera dimanfaatkan masyarakat Indonesia. Selain bisa menyaksikan dan mendukung atlet tanah air, penonton juga bisa menjadi saksi sejarah.
Harga tiket untuk penonton lokal direncanakan bakal berkisar mulai dari Rp 30 ribu hingga Rp 100 ribu, tergantung cabang olahraga favorit. Sementara harga tiket penonton internasional bakal berbeda beberapa persen.
Untuk penonton internasional, INASGOC membedekan jalur penjualan tiketnya. Jika penonton lokal bisa mendapatkan tiket secara online dan on the spot, suporter dari negara lain harus melalui komite olahraga masing-masing.
"Harga tiket untuk penonton asing lebih mahal," ucap Erick saat dijumpai di Wisma Serbaguna Atlet, Senayan, Jakarta.
"Tiket sudah didistribusikan lewat NOC (National Olympic Committee) dari berbagai negara peserta," sambungnya.
Erick Thohir tidak menyebutkan berapa nilai yang harus dikeluarkan suporter asing jika ingin menonton pertandingan Asian Games 2018. Namun, suporter Jepang sudah memborong habis tiket pertandingan softball dan baseball.
Adapun tiket Asian Games sudah dijual sejak 30 Juni 2018 secara online termasuk pembukaan dan penutupan.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina