Harapan Riko Simanjuntak bersama Timnas Indonesia Buat Persija Terancam Gigit Jari
BolaSkor.com - Persija Jakarta terancam bakal sering kehilangan Riko Simanjuntak. Pasalnya, winger berusia 26 tahun ini punya harapan untuk menembus skuat Timnas Indonesia di Piala AFF.
Tim berjuluk Macan Kemayoran itu telah kehilangan Riko untuk pekan ke-21 Liga 1 melawan Borneo FC, Rabu (12/9). Sebab pada kemarin, eks Semen Padang ini memperkuat Timnas Indonesia yang beruji tanding kontra Mauritius.
Yang paling mengecewakan untuk Persija adalah jadwal Piala AFF 2018 pada November mendatang berbenturan dengan Liga 1. Di saat yang sama, kompetisi domestik Tanah Air baru memasuki pekan ke-30.
Itu berarti, Persija terancam tanpa Riko untuk limpa partai terakhir di Liga 1. Padahal, gelandang asal Sumatera Utara tersebut merupakan nyawa tim ibu kota di sisi sayap.
Enggan memikirkan itu, Riko pun berambisi untuk membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2018.
"Ini kompetisi kan lebih ke senior ya. Otomatis berbeda dibandingkan kemarin, pastinya senior lebih siap dalam segala hal. Riko optimistis sih bisa masuk (untuk Piala AFF 2018)," ujar Riko.
Riko telah mencatatkan 18 penampilan untuk Persija di musim ini. Dari jumlah itu, pemain yang karib dijuluki Si Kancil tersebut mampu membukukan 1 gol dan 7 assists.
Muhammad Adiyaksa
1.188
Berita Terkait
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia
John Herdman Jadikan Tekanan dari Suporter Timnas Indonesia sebagai Kekuatan
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
John Herdman Akan Keliling Eropa Akhir Januari, Bertemu Diaspora Sekaligus Cari Pemain Naturalisasi Baru
John Herdman Ungkap Alasan Pilih Tangani Timnas Indonesia, Percaya Bisa Tembus Piala Dunia
Ikut John Herdman ke Timnas Indonesia, Alasan Cesar Meylan Bukan Sekadar Melanjutkan Kisah 15 Tahun Bersama
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
PSSI Resmi Perkenalkan John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia
Dewa United Banten FC Pastikan Belum Ada Tawaran dari Persija untuk Ricky Kambuaya dan Jaja