Hanya Imbang 1-1 Kontra Myanmar, Timnas Indonesia U-18 Lolos sebagai Juara Grup A

Indonesia akan menghadapi runner-up Grup B di semifinal.
Frengky AruanFrengky Aruan - Rabu, 14 Agustus 2019
Hanya Imbang 1-1 Kontra Myanmar, Timnas Indonesia U-18 Lolos sebagai Juara Grup A
Timnas Indonesia U-18. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Timnas Indonesia U-18 memastikan diri lolos sebagai juara Grup A Piala AFF U-18 2019. Itu meski hanya bermain 1-1 dengan Myanmar dalam laga pamungkas Grup A di Stadion Thong Nhat, Ho Chi Minh City, Rabu (14/8) sore.

Timnas Indonesia U-18 memulai laga dengan tampil menyerang. Perlawanan diberikan Myanmar sehingga saling serang terjadi.

Pada menit kedua, bola umpan Bagas Kaffa disambut Bagus Kahfi, namun bola masih terbang di atas gawang.

Ancaman Myanmar bisa dipatahkan Garuda Muda pada menit ke-13. Sementara bola tembakan Rendy Juliansyah masih menyamping pada menit ke-23.

Timnas Indonesia U-18 terus menyerang. Umpan-umpan jauh dilepaskan menuju Bagus Kahfi.

Pada menit ke-41, percobaan Timnas Indonesia U-18 melalui umpan silang gagal. Pun pada menit ke-45, sebelum skor 0-0 menutup babak pertama.

Baca Juga:

Thailand Tersingkir, Satu dari Tiga Tim Ini Berpotensi Jadi Lawan Timnas Indonesia U-18 di Semifinal

Gebuk Brunei 2-0, Myanmar Dampingi Timnas Indonesia U-18 ke Semifinal

Pergantian dilakukan Fakhri Husaini sebelum babak kedua berjalan. Garuda Muda harus kebobolan pada menit ke-50 melalui sontekan Hein Htet Aung memaksimalkan umpan silang.

Timnas Indonesia U-18 berusaha membalas. Tembakan percobaan dilepaskan pada menit ke-53, namun tak membuahkan gol.

Indonesia baru mencetak gol pada menit ke-68. Adalah Riski Ridho yang menjebol gawang Myanmar melalui tendangan bebas di tepi kotak penalti Myanmar.

Garuda Muda hampir membuat gol lagi pada menit ke-70 melalui Saddam Emiruddin Gaffar. Itu setelah lepas dari offside, namun bola yang diangkat dengan kepala tak menemui sasaran.

Timnas Indonesia U-18 terus berusaha berbalik unggul untuk kemenangan. Namun gol tak mampu diciptakan hingga laga berakhir.

Satu poin membuat Indonesia mengoleksi 13 poin. Sebanyak 12 poin sebelumnya diperoleh melalui empat kemenangan. Jumlah poin sama dengan Myanmar, namun Indonesia unggul dalam selisih gol.

Susunan Pemain

Myanmar: Pyae Phyo Thu, Thet Hein Soe, Naung Naung Soe, Kaung Khant Kyaw, Pyae Phyo Aung, Moe Swe, Ye Min Kyaw, Khun Kyaw Zin Hein, La Min Htwe, Aww Bar Kha, Hein Htet Aung

Indonesia: M. Adisatryo, Salman Alfarid, Alfeandra Dewangga, Riski Ridho, Bagas Kaffa, Brylian Nigeitha Aldama, Rendy Juliansyah, Beckham Putra, Khairul Imam Zakiri, Bagus Kahfi, Fajar Fathur Rchman

Timnas Indonesia U-18 Myanmar Piala AFF U-18 Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Ragam
Nostalgia - Identitas Merah-Putih Kejayaan Persija Jakarta
Persija Jakarta merayakan hari jadinya yang ke-97 pada hari ini, Jumat (28/11). #96WeRiseAgain
Tengku Sufiyanto - Jumat, 28 November 2025
Nostalgia - Identitas Merah-Putih Kejayaan Persija Jakarta
Liga Europa
Robin van Persie dan 7 Pelatih yang Memberikan Debut kepada Anaknya
Pelatih Feyenoord Robin van Persie memberikan kesempatan sang anak Shaqueel untuk melakoni debut seniornya.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Robin van Persie dan 7 Pelatih yang Memberikan Debut kepada Anaknya
Liga Indonesia
Detail Kesepakatan Persija dengan Rizky Ridho, soal Abroad hingga Tidak Dilepas ke Sesama Klub Indonesia
Rizky Ridho menandatangani kontrak baru berdurasi dua tahun. Ridho dipersilakan hengkang sebelum kontrak berakhir asalkan ke tim luar negeri.
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Detail Kesepakatan Persija dengan Rizky Ridho, soal Abroad hingga Tidak Dilepas ke Sesama Klub Indonesia
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Jumat 28 November 2025
Persija akan menjamu PSIM pada pertandingan pekan 14 Super League 2025/2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (28/11).
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Jumat 28 November 2025
Liga Indonesia
Kolaborasi dengan Klub Malaysia, Langkah Persija Memperluas Jangkauan di ASEAN
Persija menjalin kemitraan strategis dengan Terengganu FC. Kolaborasi ini diresmikan dalam penandatangan kerja sama di Jakarta, Jumat (28/11).
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Kolaborasi dengan Klub Malaysia, Langkah Persija Memperluas Jangkauan di ASEAN
Liga Indonesia
Strategi Transfer Persija Hadapi Putaran Kedua, Posisi Pemain Asing Belum Aman
Persija mulai menyiapkan strategi transfer untuk menghadapi putaran kedua. Pemain asing tidak ada yang posisinya aman.
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Strategi Transfer Persija Hadapi Putaran Kedua, Posisi Pemain Asing Belum Aman
Liga Indonesia
Persija Jakarta Terbuka Datangkan Ivar Jenner Musim Depan
Ivar Jenner memutuskan hengkang dari FC Utrecht musim depan. Apakah Ivar akan melanjutkan kariernya di Persija?
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Persija Jakarta Terbuka Datangkan Ivar Jenner Musim Depan
Liga Indonesia
Persija vs PSIM di SUGBK, Mauricio Souza Bicara soal Pengganti Rizky Ridho
Persija tidak akan turun dengan kekuatan penuh saat menjamu PSIM Yogyakarta. Kapten tim Rizky Ridho absen karena akumulasi kartu kuning.
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Persija vs PSIM di SUGBK, Mauricio Souza Bicara soal Pengganti Rizky Ridho
Italia
Kehadiran Max Allegri Bikin Adrien Rabiot Pede AC Milan Bisa Rebut Scudetto
Gelandang AC Milan asal Prancis Adrien Rabiot menyatakan yakin timnya bisa meraih Scudetto musim ini.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Kehadiran Max Allegri Bikin Adrien Rabiot Pede AC Milan Bisa Rebut Scudetto
Timnas
Jadwal Baru Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025 Usai Singapura Dipindahkan ke Grup A
Singapura yang tadinya berada di Grup C bersama Timnas Indonesia U-22 dipindah ke Grup A menggantikan tempat Kamboja.
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Jadwal Baru Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025 Usai Singapura Dipindahkan ke Grup A
Bagikan