Hanya Finis Keempat Dua Lomba Terakhir, Andrea Dovizioso Tetap Pede Bersaing Juara Dunia
BolaSkor.com - Nama Andrea Dovizioso seakan tenggelam pada dua lomba terakhir. Maklum baik di Sirkuit Austin, Amerika Serikat maupun Sirkuit Jerez, Spanyol, ia hanya finis keempat.
Beruntung Marc Marquez sempat sekali gagal finis di Austin. Alhasil kini Dovizioso masih berada di posisi tiga klasemen dengan selisih tiga poin dari Marquez.
Baca Juga:
Marc Marquez Coba Motor Masa Depan Honda, Ducati dan Yamaha Ketinggalan
Jorge Lorenzo Kecelakaan Dua Kali di Tes MotoGP Jerez
Namun Dovi-sapaan akrabnya menegaskan, pencapaian finis keempat pada dua lomba terakhir, tidak memperlihatkan potensi sebenarnya dari motor Ducati Desmosedici.
Dovizioso masih sangat percaya diri, bisa bersaing jadi juara dunia MotoGP 2019. "Saya pikir saya bisa bersaing dan bisa meraih hasil lebih baik ketimbang dua lomba terakhir," kata Dovizioso.
Dovizioso turut menyoroti fakta kini empat besar klasemen diisi empat pembalap beda pabrikan. Secara khusus, ia mengomentari sukses pembalap Suzuki, Alex Rins bersaing di baris depan.
"Saya tidak tahu, apakah kehadiran Alex merupakan hal baik. Yang pasti ada empat pabrikan berbeda bersaing dan ini bisa menghadirkan situasi di luar prediksi," runner-up MotoGP 2017 dan 2018 ini menambahkan.*
Baca Berita Selengkapnya soal MotoGP Lainnya di KabarOto.com
2.794
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim