Hal Ini yang Diwaspadai Timnas dari Mongolia

Apa hal yang diwaspadai Timnas Indonesia dari Mongolia?
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Senin, 04 Desember 2017
Hal Ini yang Diwaspadai Timnas dari Mongolia
Skuat Timnas Indonesia saat menghadapi Brunei Darussalam di AWSC 2017. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Timnas Indonesia akan menghadapi Mongolia, pada laga kedua Aceh World Solidarity Cup (AWSC) 2017 di Stadion Harapan Bangsa, Aceh, Senin (02/12/17) malam WIB.

Jelang laga tersebut, asisten pelatih Timnas, Bima Sakti, membeberkan hal yang harus diwaspadai para pemain Skuat Garuda dari Mongolia. Satu hal yang paling disorot dari Mongolia adalah pemainan umpan-umpan silangnya.

"Dua lawan kami selanjutnya memiliki postur yang lebih tinggi. Kami harus berani duel dan mengurangi umpan silang mereka, serta menghindari pelanggaran-pelanggaran yang tidak perlu di sekitar kotak 16 besar," kata Bima Sakti.

Di sisi lain, Bima Sakti berharap tidak turun hujan deras saat Timnas menghadapi Mongolia. Hal itu diharapkan karena lapangan yang tergenang air seperti saat melawan Brunei, bisa membuat skema Skuat Garuda tidak berjalan.

"Kami berharap besok tidak lagi turun hujan. Kalaupun hujan semoga tidak banyak air tergenang karena kemarin memang sangat mengganggu permainan karena lapangan becek, sehingga skema permainan kami tidak bisa berjalan," ungkapnya.

Pada ajang AWSC 2017, Timnas bersaing dengan Kyrgistan, Mongolia, dan Brunei Darussalam. Hansamu Yama Pranata dkk. menempati posisi teratas klasemen sementara dengan raihan tiga poin, atau unggul produktivitas gol dari Kyrgistan.

Sebelumnya, Timnas mengalahkan Brunei dengan sekor telak 4-0 di laga perdana. Sementara itu, Krygistan menaklukkan Mongolia dengan skor 3-0.

Timnas Indonesia Aceh World Solidarity Cup (AWSC) 2017 Mongolia
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.880

Berita Terkait

Sosok
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
Cesar Meylan menjadi pelatih fisik Timnas Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
Timnas
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
John Herdman tiba di Indonesia pada Sabtu (10/1) pukul 13.20 WIB dengan maskapai Cathay Pacific.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Timnas
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
PSSI memberikan kewenangan penuh kepada John Herdman dalam menentukan asisten pelatih lokal yang akan membantunya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Timnas
PSSI Bebaskan John Herdman Pilih Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
John Herdman akan dibantu asisten pelatih lokal di Timnas Indonesia. Nantinya, Herdman yang bakal memilih asistennya itu.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
PSSI Bebaskan John Herdman Pilih Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Timnas
Nova Arianto Dipastikan Tidak Masuk Kandidat Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
Ketua Badan Tim Nasional, Sumardji, memastikan bahwa Nova Arianto tidak masuk kandidat asisten John Herdman.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
Nova Arianto Dipastikan Tidak Masuk Kandidat Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
Timnas
John Herdman Akan Bawa Dua Asisten dari Luar ke Timnas Indonesia
John Herdman rencananya akan membawa dua asisten pelatih dari luar negeri ke Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
John Herdman Akan Bawa Dua Asisten dari Luar ke Timnas Indonesia
Timnas
Kurniawan Dwi Yulianto Dinilai Cocok Jadi Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
John Herdman akan dibantu pelatih lokal sebagai asisten di Timnas Indonesia. Kurniawan Dwi Yulianto dianggap cocok mengisi pos tersebut.
Rizqi Ariandi - Rabu, 07 Januari 2026
Kurniawan Dwi Yulianto Dinilai Cocok Jadi Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
Timnas
John Herdman Bagian dari Rencana Jangka Panjang PSSI untuk Timnas Indonesia
John Herdman akan dikontrak selama dua tahun dengan opsi perpanjangan dua tahun. Herdman jadi bagian dari proyek jangka panjang PSSI.
Rizqi Ariandi - Selasa, 06 Januari 2026
John Herdman Bagian dari Rencana Jangka Panjang PSSI untuk Timnas Indonesia
Timnas
John Herdman Harus Kembalikan Kepercayaan Publik pada Timnas Indonesia
John Herdman resmi ditunjuk sebagai pelatih Timnas Indonesia. Pelatih asal Inggris itu diharapkan bisa mengembalikan kepercayaan publik.
Rizqi Ariandi - Selasa, 06 Januari 2026
John Herdman Harus Kembalikan Kepercayaan Publik pada Timnas Indonesia
Timnas
John Herdman Jangan Bawa Gerbong Asisten Sebanyak Patrick Kluivert
John Herdman resmi menukangi Timnas Indonesia. Pengamat sepak bola, Haris Pardede atau Bung Harpa, berharap John Herdman tidak banyak membawa asisten.
Rizqi Ariandi - Minggu, 04 Januari 2026
John Herdman Jangan Bawa Gerbong Asisten Sebanyak Patrick Kluivert
Bagikan