Laporan Langsung BolaSkor.com/Andhika Putra dari Filipina
Hadapi Timnas Indonesia U-23 di Semifinal, Myanmar Akan Tampil Melebihi Batas Kemampuan
BolaSkor.com - Pelatih Timnas Myanmar U-23, Velizar Popov, memastikan skuat asuhan akan tampil habis-habisan dalam partai semifinal kontra Indonesia di Stadion Rizal Memorial, Manila, Sabtu (7/10) sore. Ia berharap hal itu diamani skuat asuhan mengingat Timnas Indonesia U-23 dianggap bukan lawan mudah.
Hal ini disampaikan dalam jumpa pers jelang pertandingan semifinal. Myanmar tampil di final dengan status juara Grup A, adapun Timnas Indonesia U-23 berstatus sebagai runner-up Grup B.
"Kami akan melakukan sesuatu dan melakukan yang terbaik. Karena tim Indonesia merupakan tim besar," kata Velizar Popov.
Baca Juga:
Timnas Indonesia U-23 Luar Biasa di Mata Pelatih Myanmar
Myanmar Punya Jeda Lebih Panjang, Pelatih Timnas Indonesia U-23: Jangan Sampai Kegemukan
Sebelumnya, Velizar Popov menyebut anak asuh sudah menampilkan performa fantastis di fase grup untuk bisa lolos ke semifinal. Ia berharap kemampuan terbaik, bahkan lebih kembali ditunjukkan Hlaing Bo Bo dkk.
"Kami telah bermain bagus. Kami tahu telah bermain sepak bola dengan baik, tapi kami bukan tim yang sudah sempurna. Kami ingin bermain melebihi batas untuk memberikan sesuatu yang luar biasa," tambahnya.
Sementara itu, semifinal lain akan mempertemukan Vietnam yang berstatus juara grup dengan Kamboja sebagai runner-up Grup A. Partai ini juga akan digelar di Stadion Rizal Memorial, Manila, Sabtu (7/12) malam.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat
Persib Butuh Hasil Imbang Lawan Lion City untuk ke-16 Besar, Marc Klok: Kita Harus Menang
Link Streaming Liverpool vs PSV, Kamis 27 November 2025
Link Streaming Lion City Sailors FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 26 November 2025
Hasil Australia Open 2025: Indonesia Bawa Pulang 2 Gelar
Persib Bandung Incar 3 Poin dari Kandang Lion City Sailors FC
Pembagian Pot, Prosedur, dan Jadwal Drawing Piala Dunia 2026