Hadapi Pra Pon Riau, Timnas U-19 Tak Usung Target

BolaSkorBolaSkor - Minggu, 15 Juni 2014
Hadapi Pra Pon Riau, Timnas U-19 Tak Usung  Target
Hadapi Pra Pon Riau, Timnas U-19 Tak Usung Target
Jakarta - Tim nasional Indonesia U-19 akan melanjutkan tur nusantara jilid kedua dengan menghadapi tim Pra-PON Riau. Tak ada target khusus, pelatih Indra Sjafri hanya ingin memperbaiki kekurangan-kekurangan yang menjadi bahan evaluasi sebelumnya. Pada pertandingan sebelumnya, timnas U-19 hanya mampu menang tipis 1-0 atas Semen Padang U-21. Di laga tersebut, Evan Dimas dkk sebenarnya memiliki banyak peluang. Namun, mereka terlihat masih bermasalah dalam penyelesaian akhir. "Kalau kemarin Semen Padang mereka bermain bertahan. Tapi sebenarnya kami bisa membongkarnya. Tapi finishing kami masih sangat lemah. Dan ini menjadi tugas kami untuk bisa diperbaiki," ungkap Indra, Minggu (15/6). Oleh sebab itu, menjelang laga ujicoba menghadapi Pra PON Riau pada hari Senin (16/6) Indra hanya ingin memfokuskan untuk memperbaiki kekurangan timnya tersebut. "Setiap ujicoba tidak ada yang khusus. Jadi program timnas u-19 adalah program yang mengacu kepada periodesasi kesiapan timnas u-19 untuk menghadapi Piala Asia. "Jadi laga besok merupakan evaluasi dari ujicoba sebelumnya, apa yang terjadi saat ujicoba sebelumnya, problemnya apa, apa yang harus diperbaiki, begitu juga dengan Pra PON Riau apa yang menjadi masalah nantinya itu yang akan diperbaiki lagi di sesi latihan selanjutnya, selalu begitu," tuturnya.
Indra sjafri Timnas u-19 Tur nusantara
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan