Hadapi Persipura Jayapura, Bhayangkara FC Kembali Gunakan Stadion Patriot
BolaSkor.com – Bhayangkara FC akan kembali menggunakan Stadion Patriot Candrabhaga untuk menggelar lanjutan Liga 1 2019 menghadapi Persipura Jayapura, Minggu (21/7) mendatang.
Kepastian ini dikatakan langsung oleh manajer Bhayangkara FC AKBP Sumardji. Ia menegaskan pada pertandingan melawan Persipura Jayapura tidak lagi menggunkan Stadion Madya.
Bhayangkara FC lebih memilih Stadion Patriot Candrabhaga sebagai kandangnya. Terlebih jika mereka bermain di Stadion Madya, mereka akan bentrok dengan Persija Jakarta yang bermain Stadion Utama Gelora Bung Karno pada final Piala Indonesia.
Baca Juga:
Alfredo Vera Ingin Bhayangkara FC Terus Konsisten Tanpa Kekalahan
Berbagi Stadion Madya dengan Bhayangkara FC, Pelatnas Atletik Sedikit Terganggu
“Untuk lawan Persipura Jayapura kami akan bermain di Bekasi dan kembali menggunakan stadion Patriot sebagai kandang kami,” kata AKBP Sumardji saat dihubungi oleh BolaSkor.com.
“Mengapa tidak Madya, karena kemarin menggunakan stadion Madya karena di Patriot dipakai Persija, sehingga kami menggunakan Madya, kalo gak dipake Persija kami tetap pake Patriot,” Sumardji menambahkan.
Pada gelaran Liga 1 2019 ini, Bhayangkara FC memang mendaftarkan Stadion Patriot Candrabhaga sebagai kandang mereka. Ini dikarenakan, Stadion PTIK sedang mengalami renovasi.
Bhayangkara FC memang sering kali dikenal sebagai tim musafir. Pada tahun 2018 lalu saja, mereka sempat menggunakan tiga stadion. Gelora Delta Sidoarjo, Patriot Candrabhaga dan Stadion PTIK.
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Pesta Gol di SUGBK, Persija Sempat Terkejut dengan Perubahan Gaya Main Bhayangkara FC
Hasil Super League 2025/2026: Persija Pesta Gol ke Gawang Bhayangkara FC di SUGBK
Link Streaming Persija Jakarta vs Bhayangkara Presisi Lampung FC, Live Sebentar Lagi
Persija Tak Didampingi Pelatih Mauricio Souza Bukan Keuntungan bagi Bhayangkara FC
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026, Persija Jakarta vs Bhayangkara FC, Senin 29 Desember
Sanksi Fabio Calonego Tak Berlaku Lawan Bhayangkara FC, Ryo Matsumura Harus Absen
Disalip Persib, Persija Bertekad Bangkit di 2 Laga Kandang Usai Takluk dari Semen Padang
Seharusnya Persib Bisa Cetak Gol Lebih Banyak ke Gawang Bhayangkara FC
Hasil Super League 2025/2026: Ramon Tanque Brace, Persib Bandung Menang atas Bhayangkara FC