Hadapi Persija, Tampines Rovers Masih Tanpa 'Ribery', 'Robben' Bisa Bermain
BolaSkor.com - Tampines Rovers masih belum bisa diperkuat oleh 'Franck Ribery' saat menghadapi Persija Jakarta di laga kedua Grup H Piala AFC 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (28/2) malam. Sementara 'Arjen Robben' sudah bisa diturunkan.
Pelatih Tampines Rovers, Jurgen Raab, sebelumnya memakai dua nama penggawa Bayern Munchen itu untuk menggambarkan pentingnya Jordan Webb dan Ryutaro Megumi untuk skuat The Stags.
Nama dua pemain Bayern Munchen digunakan ketika Tampines Rovers tidak bisa memakai jasa Jordan Webb dan Ryutaro Megumi melawan Bali United di Kualifikasi Liga Champions Asia 2018 karena cedera.
"Ada satu pemain saya di pramusim yang cedera, yaitu Shannon (Stephen). Ia cedera dan tidak bisa bermain satu musim. Itu kehilangan terbesar kami," kata Jurgen Raab, Selasa (27/2).
"Jordan Webb juga tidak bisa bermain. Tapi Megumi, saya dapat kabar ia sudah bisa bermain. Saya berharap ia memberi kontribusi untuk tim," tambah pelatih asal Jerman itu.
Jurgen Raab juga menjelaskan bahwa Tampines Rovers akan berusaha menampilkan permainan terbaik. Meski laga melawan Persija akan sulit, ia berharap anak asuh bisa membawa pulang poin.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Newcastle United vs Manchester City: Pep Guardiola Waspadai Ancaman Gol Telat
Hasil Drawing Putaran Keempat Piala FA: Arsenal Ditantang Wigan, Liverpool Bertemu Brighton
Prediksi dan Statistik Newcastle United vs Manchester City: The Magpies Jago di Kandang
Hasil Serie A: Juventus Hajar Cremonese, Gawang Emil Audero Diberondong Lima Gol
Hasil Piala FA: Kalahkan Barnsley 4-1, Liverpool Lolos ke Putaran Keempat
Xabi Alonso Dipecat, Alvaro Arbeloa Jadi Pelatih Baru Real Madrid
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal