Hadapi Man City, Maurizio Sarri Targetkan Titel Pertama Bersama Chelsea

Maurizio Sarri targetkan titel Community Shield untuk Chelsea.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 05 Agustus 2018
Hadapi Man City, Maurizio Sarri Targetkan Titel Pertama Bersama Chelsea
Maurizio Sarri (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com – Ajang Community Shield akan jadi tirai pembuka Premier League 2018/19. Pertemuan antara juara Piala FA dan Premier League itu biasanya berlangsung sepekan sebelum Premier League bergulir. Pun demikian musim ini. Chelsea akan menantang juara bertahan Premier League, Manchester City.

Pertandingan akan berlangsung di Wembley pada Minggu (4/8) pukul 21.00 WIB. Pertemuan Chelsea kontra Man City juga akan menjadi duel adu jenius di antara dua manajer, Maurizio Sarri dan Pep Guardiola, yang musim lalu sudah bertemu di ajang Liga Champions – Sarri masih melatih Napoli.

Tidak tanggung-tanggung, Sarri langsung mengincar trofi pertama untuk dipersembahkan kepada Chelsea, meski titel Community Shield bukanlah trofi prestisius. Dia ingin mengawali perjalanannya dengan The Blues melalui raihan trofi. Apalagi, Chelsea punya tradisi gonta-ganti manajer sejak ditangani Roman Abramovich pada tahun 2003.

Dalam kurun waktu tersebut, sudah ada 13 manajer yang pernah menangani Chelsea. Sarri pun paham akan tekanan dan tuntutan tersebut. Pemikirannya sederhana mengenai hal itu: jika ingin bertahan dalam jangka waktu panjang, maka Sarri harus meraih trofi demi trofi tiap musimnya.

“Saya pikir sangat penting memulai (musim) dengan raihan sebuah trofi. Penting juga untuk melangkah maju. Bagi saya, sudah jelas, penting untuk memenangi sesuatu,” tutur Sarri, sebagaimana dilansir ESPN, Minggu (05/8).

“Semua bergantung kepada klub (berapa lama Sarri akan bertahan. (jika) Saya ingin bertahan di sini selama 10 tahun, maka saya harus menang (meraih trofi). Lalu semua bergantung kepada klub, tapi, saya ingin tinggal di sini dalam jangka waktu panjang,” harapnya.

Kendati demikian, Sarri juga realistis soal kans Chelsea meraih titel Community Shield, karena jika dibandingkan dengan pasukan Guardiola yang sudah dua musim bekerja bersama, Sarri baru bekerja dengan Chelsea sekitar dua dan setengah pekan lalu. Jadi, pemain Chelsea disinyalir belum sepenuhnya paham gaya main yang diinginkan Sarri.

“Laga (Community Shield) akan sangat sulit untuk satu alasan: mereka telah bekerja bersama selama dua tahun dan kami baru memulainya dua setengah pekan lalu. Jadi bagi kami, laga nanti akan sangat sulit,” pungkas Sarri.

Breaking News Manchester City Chelsea Maurizio Sarri Community Shield
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.737

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Live Streaming Liga Champions Manchester City vs Borussia Dortmund, Kamis 6 November 2025
Link live streaming serta jadwal siaran langsung laga Liga Champions Manchester City vs Borussia Dortmund di Etihad Stadium.
Arief Hadi - Rabu, 05 November 2025
Jadwal Live Streaming Liga Champions Manchester City vs Borussia Dortmund, Kamis 6 November 2025
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Inter Milan vs Kairat Almaty, Live Sebentar Lagi
Inter Milan siap memburu kemenangan saat menjamu Kairat Almaty di Liga Champions. Cek link streaming resmi, jadwal, dan update skuad di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Inter Milan vs Kairat Almaty, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Live Streaming Liga Champions Qarabag vs Chelsea, Kamis 6 November 2025
Link live streaming serta jadwal siaran langsung laga Liga Champions antara Qarabag vs Chelsea di Tofiq Bahramov Stadium.
Arief Hadi - Rabu, 05 November 2025
Jadwal Live Streaming Liga Champions Qarabag vs Chelsea, Kamis 6 November 2025
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Club Brugge vs Barcelona, Live Sebentar Lagi
Barcelona bertandang ke markas Club Brugge dalam kondisi pincang. Cek link streaming resmi, jadwal, dan perkembangan skuad Barca di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Club Brugge vs Barcelona, Live Sebentar Lagi
Spanyol
Hansi Flick Ingin Tinggalkan Barcelona pada Akhir Musim Ini
Hansi Flick disebut ingin pergi dari Barcelona pada akhir musim. Kabarnya, ia sudah lelah dan kecewa dengan sikap pemain serta campur tangan manajemen.
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Hansi Flick Ingin Tinggalkan Barcelona pada Akhir Musim Ini
Ragam
5 Pemain Bintang yang Meninggalkan AC Milan dengan Status Bebas Transfer
AC Milan berkali-kali kehilangan pemain bintang secara gratis. Mulai dari Pirlo hingga Donnarumma, ini daftar keputusan transfer yang paling disesali fans.
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
5 Pemain Bintang yang Meninggalkan AC Milan dengan Status Bebas Transfer
Lainnya
Tim Indonesia di Islamic Solidarity Games Riyadh 2025 Tetap Optimistis Meski Tak Bawa Kekuatan Terbaik
Kontingen Merah Putih akan bersaing dalam ajang ISG 2025 yang diselenggarakan di Riyadh, Arab Saudi, pada 7-21 November 2025.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 05 November 2025
Tim Indonesia di Islamic Solidarity Games Riyadh 2025 Tetap Optimistis Meski Tak Bawa Kekuatan Terbaik
Inggris
Soal Jadon Sancho, Manchester United Susun Rencana Transfer Tidak Biasa
Manchester United disebut siap melepas Jadon Sancho tanpa biaya transfer! Keputusan mengejutkan ini bikin fans terbelalak. Simak detail alasannya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Soal Jadon Sancho, Manchester United Susun Rencana Transfer Tidak Biasa
Liga Indonesia
Selangor FC vs Persib Bandung, Saddil Ramdani Berpesan agar Bobotoh Harus Tertib di Negeri Orang
Persib Bandung menghadapi Selangor FC, pada laga lanjutan Grup G AFC Champions League Two 2025/2026 di Stadion Petaling Jaya, Selangor, Malaysia, Kamis (6/11).
Tengku Sufiyanto - Rabu, 05 November 2025
Selangor FC vs Persib Bandung, Saddil Ramdani Berpesan agar Bobotoh Harus Tertib di Negeri Orang
Inggris
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Manchester United Rekrut Endrick dari Real Madrid
Endrick disebut mulai resah di Real Madrid. Fabrizio Romano ungkap klub yang lebih berpeluang merekrutnya dibanding Manchester United. Simak bocorannya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Manchester United Rekrut Endrick dari Real Madrid
Bagikan