Guardiola Ingin Datangkan Koke
Guardiola Ingin Datangkan Koke-Pelatih Manchester City, Josep Guardiola, disebut tidak punya banyak pemain yang bisa bermain melebar, hingga memaksanya untuk kembali memberikan kesempatan pada Yaya Toure.
Menurut laporan yang diturunkan oleh Marca, manajemen City sudah beberapa kali melakukan pengamatan terhadap pemain Atletico Madrid, Koke, di musim kompetisi kali ini.
Sang pemain disebut amat dikagumi oleh manajer Catalan dan namanya sudah beberapa kali diapungkan ketika sang manajer bertemu dengan manajemen City sepanjang tahun ini.
Pemain Spanyol baru memperpanjang kontrak di 2014 dan ia kini terikat di klub hingga 2019 dan memiliki klausul senilai 50 juta euro atau setara dengan Antoine Griezmann.
Guardiola sendiri sudah pernah coba mendatangkan Koke di musim panas lalu,namun gagal. Namun laporan yang belakangan beredar mengindikasikan bahwa tim Inggris akan siap untuk mencoba lagi begitu musim kompetisi kali ini berakhir.
City sendiri baru saja kembali ke jalur kemenangan, usai menundukkan Watford 2-0 semalam.
genji
295
Berita Terkait
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Hasil Piala Super Spanyol: Real Madrid Menang, Pastikan El Clasico di Final
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Real Madrid Tanpa Kylian Mbappe, Diego Simeone Waspadai Vinicius
Gagal Menang Lagi, Pep Guardiola Beberkan Kelemahan Manchester City
Piala Super Spanyol: Barcelona Lolos ke Final, Nantikan El Clasico
Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Jumat 9 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Atletico vs Real Madrid: Derby Madrid Merebutkan Tiket Final
Hasil Premier League: Duo Manchester Imbang, Chelsea Tumbang di Markas Fulham
Letih karena Jadwal Padat, Pep Guardiola Yakin Para Pemain Manchester City Akan Tampil Total