Gol Tendangan Bebas ke-50 Lionel Messi, Pertanda Bagus untuk Barcelona

Lionel Messi membantu Barcelona mengalahkan Valencia dengan skor 3-2.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 03 Mei 2021
Gol Tendangan Bebas ke-50 Lionel Messi, Pertanda Bagus untuk Barcelona
Lionel Messi (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Barcelona belum menyerah menjaga asa dalam perburuan titel LaLiga 2020-2021. Pada pekan 34 LaLiga melawan Valencia di Estadio Mestalla, Senin (03/05) dini hari WIB, Barcelona menang dengan skor 3-2.

Barcelona sempat tertinggal dari gol Gabriel Paulista, namun mereka membalasnya dari dua gol Lionel Messi dan Antoine Griezmann, yang diperkecil gol Carlos Soler. Barcelona punya penguasaan bola 68 persen.

Barcelona besutan Ronald Koeman saat ini menempati urutan tiga klasemen dengan raihan 74 poin dari 34 pertandingan. Blaugrana ada di bawah Atletico Madrid (76 poin) dan juga Real Madrid (74 poin).

Baca Juga:

Erling Haaland Turut Pengaruhi Masa Depan Messi di Barcelona

Valencia 2-3 Barcelona: Blaugrana Belum Kibarkan Bendera Putih

Meski Kalah dari Granada, Titel LaLiga Belum Lepas dari Kejaran Barcelona

"Ini (persaingan titel liga) akan sangat dekat. Saya pikir itulah yang kami harapkan pada Januari, bahwa itu akan dekat. Kami ada di sana. Kami tidak perlu melihat tim lain. Tapi Anda benar, itu hampir," ucap asisten pelatih Barca, Alfred Schreuder.

"Dan terkadang kami kehilangan satu poin, kadang-kadang Atletico atau Madrid atau Sevilla ... Itu tidak akan menjadi final minggu depan, meskipun, masih ada empat pertandingan tersisa."

Gol Spesial Lionel Messi

Gol tendangan bebas Lionel Messi

Satu catatan menarik dari laga itu adalah gol tendangan bebas yang dicetak Lionel Messi. La Pulga sudah biasa mencetak gol melalui skema itu dan sudah tiga kali melakukannya musim ini (sebelumnya lawan Granada dan Athletic Bilbao).

Menurut catatan Marca itu gol ke-50 Messi melalui tendangan bebas di seluruh kompetisi. Catatan terbanyak pemain berusia 32 tahun mencetak gol semusim terjadi pada musim 2018-2019 (delapan gol) serta tujuh gol pada 2015-2016 dan 2017-2018.

Messi juga telah mencetak 28 gol musim ini di LaLiga dan menjadikannya top skorer sementara melalui penyerang Real Madrid, Karim Benzema.

Selain itu ada pertanda bagus untuk Barcelona meski saat ini mereka tertinggal dalam perburuan titel LaLiga. Catatan itu dimunculkan oleh Opta.

Menurut Opta Barcelona telah berhasil memenangi LaLiga di 13 kali kesempatan dari total 16 musim ketika mereka mengoleksi 74 poin (seperti saat ini) dari 34 laga. Persentasenya mencapai 81,25 persen dan mereka gagal memenanginya pada 2012, 2014, dan 2017.

Breaking News Barcelona FC Barcelona LaLiga Valencia Valencia FC Messi Lionel Messi
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.195

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Chelsea tampil brutal di Piala FA! Debut pelatih anyar berakhir manis usai The Blues membantai Charlton 5-1. Simak gol, momen krusial, dan susunan pemain lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Liga Indonesia
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Penyerang asal Brasil itu sudah absen dalam tujuh pertandingan terakhir Persija di Super League 2025/2026
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Spanyol
Meski Ruben Amorim Dipecat, Marcus Rashford Betah di Barcelona dan Enggan Kembali ke Manchester United
Pemecatan Ruben Amorim disinyalir tak mengubah niatan Marcus Rashford untuk bertahan di Barcelona, enggan kembali ke Manchester United.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Meski Ruben Amorim Dipecat, Marcus Rashford Betah di Barcelona dan Enggan Kembali ke Manchester United
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekuatan Persib terletak pada sosok Bojan Hodak selaku peramu taktik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Bagikan