Giroud Tidak Menyesal Lewatkan Kesempatan Tinggalkan Arsenal
BolaSkor.com - Tombak Arsenal Olivier Giroud menegaskan dia tak menyesal memutuskan untuk bertahan bersama The Gunners. Meski sebenarnya Giroud harus menampik tawaran lain.
Penyerang asal Prancis memang sempat dikaitkan dengan beberapa klub seperti Everton, namun pada detik akhir bursa transfer kemarin Giroud memutuskan bertahan di Arsenal.
Apakah keputusan yang diambilnya tepat? Bersama Arsenal musim ini, Giroud belum pernah dimainkans sejak menit pertama di ajang Premier League. Penyerang berusia 31 tahun ini bahkan baru mengemas satu gol dari sepuluh kali masuk dari bangku cadangan.
"Untuk saat ini saya tidak mempertanyakan tentang masa depan. Saya senang di Arsenal dan baik-baik saja dengan keputusan untuk bertahan. Karena saya menginginkan itu. Cerita saya dengan Arsenal belum berakhir, belum selesai," ujar Giroud.
Giroud juga mengatakan mempercayai manajer Arsenal Arsene Wenger. "Wenger selalu mendukung saya. Kami saling percaya. Saya berusaha membayar kepercayaan dia saat saya bisa," kata Giroud lagi.
Yusuf Abdillah
9.931
Berita Terkait
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Portsmouth vs Arsenal pada Minggu (11/1), Live Sebentar Lagi
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin