Gianluca Mancini, Bek Masa Depan Timnas Italia Pengagum Marco Materazzi
BolaSkor.com - Tim nasional Italia tidak perlu khawatir kehilangan bek tangguh di masa depan. Keyakinan itu tumbuh seiring dengan penampilan apik bek muda Atalanta, Gianluca Mancini.
Memang, nama Gianluca Mancini belum sewangi pemain muda Italia lainnya seperti Nicolo Barella dan Federico Chiesa. Namun, untuk urusan pemain belakang asli Negeri Pizza, Mancini layak dikedepankan.
Kemampuan Gianluca Mancini membendung serangan lawan mulai ditempa di akademi Fiorentina. Ia sudah dipromosikan ke tim Fiorentina U-19 pada musim 2013-2014. Dua musim berselang, sang pemain dipinjamkan ke Perugia.
Persaingan di level bawah sepak bola Italia itu pun membuat kemampuan Mancini semakin terasah. Ia dikenal andal dalam duel udara dengan bek lawan. Selain kerap memanfaatkan postur tubuhnya yang mencapai 1,9 meter, Mancini juga punya bakat alami membaca pergerakan bola.
Baca juga: Kevin-Prince Boateng, Si Kutu Loncat Harapan Barcelona
Atalanta, klub yang dikenal sebagai gudang pemain muda asal Italia, kemudian memboyong Mancini dengan mahar 300 ribu euro pada pertengahan Januari 2017. Rupanya, keputusan tersebut berbuah manis. Kini, Mancini menjelma menjadi sosok tak tergantikan di lini belakang Orobici.
Selain piawai menangkal serangan lawan, Mancini juga punya kelebihan lain yakni produktif mencetak gol. Menurut catatan Opta, pemain 22 tahun itu merupakan bek termuda yang setidaknya mampu mencetak lebih dari empat gol dalam lima liga top Eropa. Adapun saat ini Mancini sudah mengoleksi lima gol.
Dengan penampilan gemilang seperti narasi di atas, tidak heran Mancini menjadi bagian tim nasional Italia U-21. Tak berhenti sampai di situ, ia berpeluang diboyong pelatih tim nasional Italia, Roberto Mancini, untuk mencicipi penampilan di tim senior.
Johan Kristiandi
17.763
Berita Terkait
Klasemen Peringkat 3 Terbaik Usai Timnas Indonesia U-17 Kalahkan Honduras U-17
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Kalahkan Honduras, Timnas Indonesia U-17 Cetak Sejarah
PSSI Tak Perlu Buru-buru Tentukan Pelatih Baru Timnas Indonesia
Tergusur dari Puncak Serie A, Para Pemain Napoli Ingin Singkirkan Antonio Conte?
Capai 1.000 Pertandingan, Daya Magis Pep Guardiola Tidak Lekang oleh Waktu
Liverpool Harus Fokus Raih Hasil, Bukan Perebutan Juara
Harga dan Cara Mendapatkan Tiket Uji Coba Timnas Indonesia U-22 vs Mali U-22
AS Roma Pantas Bermimpi Raih Scudetto Musim Ini
Link Streaming Indonesia vs Honduras di Piala Dunia U-17 2025 10 November 2025, Live Sebentar Lagi di FIFA+
Bojan Hodak Dinilai Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Nama Park Hang-seo Turut Disebut