Genoa 1-1 Juventus: Hasil yang Disyukuri

Massimiliano Allegri tetap bersyukur meski Juventus ditahan Genoa.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Sabtu, 16 Desember 2023
Genoa 1-1 Juventus: Hasil yang Disyukuri
Genoa Vs Juventus (Twitter Juventus)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Juventus hanya bermain imbang 1-1 melawan Genoa pada pertandingan pekan ke-16 Serie A 2023-2024, di Stadion Luigi Ferraris, Sabtu (16/12) dini hari WIB. Meski hanya meraih satu poin, Massimiliano Allegri tetap bersyukur.

Juventus mengusung misi tetap di papan atas ketika bertandang ke markas Genoa. Juventus berjarak dua poin dari pemuncak klasemen, Inter Milan.

Meski demikian, pertandingan melawan Genoa berlangsung tidak mudah. Kedua tim sama-sama melepaskan 11 tembakan. Sementara itu, Juventus unggul penguasaan bola dengan 57 persen.

Baca Juga:

Persaingan Inter dan Juventus Bisa Untungkan Milan

Perburuan Gelar Serie A Musim Ini Hanya Jadi Milik Inter dan Juventus

Nostalgia - Ketika Omar Sivori Mencetak Setengah Lusin Gol di Derby d'Italia

Juventus membuka keunggulan melalui tendangan penalti Federico Chiesa pada menit ke-28. Sebelumnya, pemain asal Italia itu dilanggar di kotak terlarang.

Chiesa terlihat tenang dalam mengeksekusi penalti. Ia melepaskan tembakan keras mendatar ke sisi kanan gawang.

Namun, Juventus gagal menjaga keunggulan tersebut. Genoa menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui Albert Guðmundsson pada menit ke-48. Pemain 26 tahun itu menyelesaikan kerja sama apik para pemain Genoa di area pertahanan Juventus.

Pada waktu tersisa kedua tim saling jual beli serangan. Namun, tidak ada lagi gol yang tercipta.

Meski Juventus gagal menang, Allegri tetap mensyukuri hasil yang diraih kali ini. Sebab, ia sadar tidak mudah membawa pulang poin melawan tim seperti Genoa.

"Tidak mudah bermain melawan Genoa. Mereka adalah tim yang memberikan performa bagus. Namun, kami perlu berkembang karena tetap menjadi yang teratas. Kami perlu memanfaatkannya dan menjadi lebih efektif," ungkap Allegri usai laga menurut laporan DAZN.

"Ketika Anda perlu membunuh lawan, itu perlu dilakukan. Ketika punya kesempatan emas, Anda harus mencetak gol."

Saat ini, Juventus masih ada di urutan kedua dengan 37 poin dari 16 laga. Juve jadi terpaut satu angka dari Inter. Namun, jarak bisa melebar empat poin andaikan Inter menang atas Lazio.

"Ini adalah poin penting. Mari lanjutkan tren positif ini dan kami harus bersiap menghadapi Frosinone. Saya senang dengan penampilan hari ini," kata sang pelatih.

Genoa Juventus Serie a Breaking News
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.104

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Persik Kediri vs Persib Bandung di Super League 2025/2026, Senin 5 Januari 2026
Laga pekan ke-16 Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion Brawijaya, Kediri, Senin (5/1) pukul 19.00 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Senin, 05 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung Persik Kediri vs Persib Bandung di Super League 2025/2026, Senin 5 Januari 2026
Spanyol
Cetak Hat-trick untuk Real Madrid, Gonzalo Garcia Menyamai Rekor Ruud Van Nistelrooy
Gonzalo Garcia mencuri perhatian usai mencetak hat-trick dalam kemenangan Real Madrid atas Real Betis dan menyamai rekor Ruud van Nistelrooy di LaLiga 2025/2026.
Johan Kristiandi - Senin, 05 Januari 2026
Cetak Hat-trick untuk Real Madrid, Gonzalo Garcia Menyamai Rekor Ruud Van Nistelrooy
Klasemen
Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026: Real Madrid Belum Mampu Mendekatkan Diri kepada Barcelona
Klasemen LaLiga 2025/2026 belum berubah setelah Barcelona dan Real Madrid sama-sama menang, Blaugrana tetap kukuh di puncak sementara Los Blancos gagal memangkas jarak.
Johan Kristiandi - Senin, 05 Januari 2026
Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026: Real Madrid Belum Mampu Mendekatkan Diri kepada Barcelona
Inggris
Pep Guardiola Cemas Lini Belakang Manchester City Rontok Usai Ditahan Chelsea
Pada laga melawan Chelsea, Manchester City harus kehilangan Josko Gvardiol dan Ruben Dias karena cedera.
Yusuf Abdillah - Senin, 05 Januari 2026
Pep Guardiola Cemas Lini Belakang Manchester City Rontok Usai Ditahan Chelsea
Klasemen
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Chelsea Bantu Arsenal Menjauh dari Kejaran Manchester City
Hasil imbang Manchester City kontra Chelsea menguntungkan Arsenal di puncak klasemen Premier League 2025/2026, sementara Liverpool dan Manchester United gagal meraih poin penuh.
Johan Kristiandi - Senin, 05 Januari 2026
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Chelsea Bantu Arsenal Menjauh dari Kejaran Manchester City
Spanyol
Jasad yang Ditemukan di Labuan Bajo Dipastikan Pelatih Valencia
Tim SAR gabungan di hari ke-10 kembali berhasil menemukan satu jenazah WNA Spanyol yang menjadi korban tenggelamnya kapal Putri Sakinah di Labuan Bajo.
Yusuf Abdillah - Senin, 05 Januari 2026
Jasad yang Ditemukan di Labuan Bajo Dipastikan Pelatih Valencia
Liga Indonesia
Persib Bandung Simpan Federico Barba dan Eliano Reijnders Hadapi Persik Kediri
Persib Bandung simpan Federico Barba dan Eliano Reijnders saat menghadapi Persik Kediri di Stadion Brawijaya, Kediri, Senin (5/1).
Tengku Sufiyanto - Senin, 05 Januari 2026
Persib Bandung Simpan Federico Barba dan Eliano Reijnders Hadapi Persik Kediri
Klasemen
Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: Inter Milan Tidak Biarkan AC Milan Terlalu Lama di Puncak
Inter Milan kembali memimpin klasemen Serie A 2025/2026 setelah menggeser AC Milan, Napoli terus menempel di tiga besar, sementara Juventus tertahan imbang pada pekan ini.
Johan Kristiandi - Senin, 05 Januari 2026
Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: Inter Milan Tidak Biarkan AC Milan Terlalu Lama di Puncak
Inggris
Liverpool Kebobolan Gol Telat, Arne Slot: Bukan Hal yang Mengejutkan
Pelatih Liverpool Arne Slot sekali lagi harus melihat tim asuhannya kehilangan poin karena gol di pengujung laga.
Yusuf Abdillah - Senin, 05 Januari 2026
Liverpool Kebobolan Gol Telat, Arne Slot: Bukan Hal yang Mengejutkan
Liga Indonesia
Persebaya Surabaya Sempat Kaget Taktik Bertahan Madura United
Persebaya Surabaya mengalahkan Madura United dengan skor tipis 1-0 di Stadion Ratu Pamelingan, Sabtu (3/1) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Senin, 05 Januari 2026
Persebaya Surabaya Sempat Kaget Taktik Bertahan Madura United
Bagikan