Gelar Pertemuan dengan Suning di China, Beppe Marotta Segera Gabung Inter Milan
BolaSkor.com - Mantan direktur eksekutif Juventus, Beppe Marotta, dikabarkan selangkah lagi akan bergabung dengan Inter Milan. La Beneamata telah menyiapkan kontrak berdurasi tiga tahun untuk Marotta.
Menurut Goal, saat ini Marotta sedang berada di China untuk bersua pemilik saham mayoritas Inter Milan, Zhang Jindong dan sang anak sekaligus presiden anyar, Steven Zhang. Marotta melakukan hal itu untuk mengetahui keinginan Suning secara detail sebelum meneken kontrak.
Nantinya, kedatangan Marotta tidak mengganggu posisi Piero Ausilio sebagai juru transfer klub. Sedangkan, Giovanni Gardini dan Alessandro Antonello juga tidak akan digeser posisinya.
Selain Inter, sebenarnya Marotta juga mendapatkan tawaran dari sejumlah klub seperti Manchester United dan Arsenal. Namun, pria 61 tahun tersebut lebih memilih bertahan di Italia.
"Saya tidak akan ke luar negeri. Italia adalah tempat terbaik untuk olahraga dan yang lainnya. Keputusan saya adalah bertahan di Italia. Saya akan melanjutkan pekerjaan di negeri ini," jelas Marotta beberapa hari lalu.
Marotta bebas untuk berbicara dengan pihak manapun usai berpisah dengan Juventus pada akhir bulan kemarin. Menurut berbagai sumber, Marotta meninggalkan Juventus karena merasa tidak dilibatkan dalam transfer Cristiano Ronaldo.
Beppe Marotta adalah satu di antara kunci sukses Juventus dalam menguasai Italia. Marotta dikenal sebagai orang yang piawai memboyong pemain hebat dengan harga minim.
Johan Kristiandi
17.745
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Bhayangkara FC Kalahkan Bali United di Lampung, Derby Jawa Timur Persik vs Persebaya Imbang
Link Streaming Juventus vs Torino, Kick-off Minggu 9 November 2025 Pukul 00.00 WIB
Prediksi dan Statistik Juventus vs Torino: Bianconeri Mendominasi Derby della Mole
Link Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Sabtu 8 November 2025
Prediksi dan Statistik Sunderland vs Arsenal: Kuda Hitam Siap Menghantam
Prediksi dan Statistik Tottenham Hotspur vs Manchester United: The Red Devils Sering Terbentur
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17