Gede Widiade soal Laga Persija Kontra Persikabo dan Dispensasi di Piala Indonesia

Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade, angkat bicara soal hasil drawing termasuk pertemuan dengan Persikabo Bogor di babak 128 besar Piala Indonesia 2018.
Frengky AruanFrengky Aruan - Kamis, 03 Mei 2018
Gede Widiade soal Laga Persija Kontra Persikabo dan Dispensasi di Piala Indonesia
Direktur Utama Persija, Gede Widiade. (BolaSkor.com/Frengky Aruan)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade, angkat bicara soal hasil drawing termasuk pertemuan dengan Persikabo Bogor di babak 128 besar Piala Indonesia 2018. Ia menyambut positif dan berharap skuat asuhan Stefano Cugurra tak menganggap remeh ketika bertemu di markas Persikabo.

Persija bersama Persikabo masuk ke zona 5 bersama Villa 2000 B (Liga 3), Persiwa Wamena (Liga 2), Bogor FC (Liga 3), Persika Karawang (Liga 2), Patriot Chandrabaga (Liga 3), dan Bintang Kranggan (Liga 3).

Di babak 128 besar, Villa 2000 B bertemu Persiwa Wamena, Bogor FC kontra Persika Karawang, Patriot Chandrabaga berhadapan dengan Bintang Kranggan.

Babak 128 besar digelar dengan sistem single match, pun ketika babak 64 besar. Artinya pemenang melaju, sementara yang menelan kekalahan terhenti.

Pemenang babak 128 besar bertemu dengan pemenang lain di zona sama dengan diundi lebih dulu. Pengundian lawan akan terus dilakukan hingga babak 32 besar, yang menjadi awal berjalannya sistem kandang-tandang.

"Pengundian penentuan lawan ini dilakukan agar masing-masing tim punya peluang yang sama," kata Ketua Organizing Committee (OC) Piala Indonesia, Iwan Budianto.

"Saya kira lawan Persikabo Bogor bagus. Sekali lagi kami tidak boleh meremehkan mereka meskipun statusnya klub dari Liga 3. Laga ini juga sangat bagus untuk lebih mendekatkan masyarakat terutama di sekitar kabupaten Bogor kepada Persija," kata Gede Widiade dikutip dari laman Persija.

Gede Widiade juga berharap PSSI benar-benar memberikan pengecualian, terutama perihal jadwal pertandingan. Mengingat Persija masih harus menjalani laga di Piala AFC 2018, terlebih apabila terus melangkah. Terdekat di kandang Home United pada 8 Mei sebelum gantian menggelar laga kandang pada 15 Mei.

"Ya, kami menunggu komitmen juga dari PSSI terkait jadwal. Kami siap saja jika selama tidak mengganggu jadwal pasti tidak masalah. Ya, seperti contoh sama seperti melawan Perseru (yang ditunda karena berdekatan dengan laga 8 Mei)," ujar Gede Widiade.

Piala Indonesia 2018 akan mulai digelar sejak 8 Mei. Partai zona 10 antara Persibo Bojonegoro (Liga 3) kontra Madura United (Liga 1) di Stadion Letjen Haji Sudirman, menjadi laga pembuka.

Piala Indonesia 2018 direncanakan berjalan hingga Januari 2019. Juara mendapat Rp 3 miliar, runner-up Rp 2 miliar, peringkat ketiga Rp 1 miliar, adapun peringkat keempat Rp 500 juta.

Breaking News Piala Indonesia Piala Indonesia 2018 Persija jakarta
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Piala Liga Inggris: Bekuk Newcastle United 2-0, Satu Kaki Manchester City di Final
Manchester City meraih kemenangan 2-0 atas Newcastle United pada laga leg pertama semifinal Piala Liga Inggris di St James' Park.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Hasil Piala Liga Inggris: Bekuk Newcastle United 2-0, Satu Kaki Manchester City di Final
Inggris
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United
Manchester United akhirnya resmi menunjuk Michael Carrick sebagai pelatih baru hingga akhir musim 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Newcastle United akan menjamu Manchester City pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris. Simak jadwal siaran langsung dan link streaming pertandingannya di sini.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Timnas
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
John Herdman berkomitmen untuk membawa sebanyak mungkin pelatih lokal ke tim kepelatihannya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Italia
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
AC Milan dikabarkan memantau peluang merekrut Leon Goretzka dengan status bebas transfer. Minim menit bermain di Bayern Munchen bikin masa depannya disorot.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
Galeri Foto
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
John Herdman resmi menangani Timnas Indonesia untuk dua tahun ke depan.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 13 Januari 2026
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Selain itu, pelatih Timnas Indonesia John Herdman juga menjawab target babak 8 besar Piala Asia 2027.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Spanyol
Menilik Performa Xabi Alonso sebagai Pelatih Real Madrid: Keok pada Beberapa Laga Besar
Xabi Alonso harus mengakhiri petualangannya bersama Real Madrid lebih cepat dari dugaan. Kekalahan di laga-laga besar hingga final Piala Super Spanyol jadi sorotan. Begini rapor lengkapnya!
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Menilik Performa Xabi Alonso sebagai Pelatih Real Madrid: Keok pada Beberapa Laga Besar
Spanyol
Xabi Alonso Kirim Pesan Mengharukan Usai Berpisah dengan Real Madrid
Xabi Alonso menyampaikan pesan emosional usai berpisah dengan Real Madrid. Pelatih asal Spanyol itu mengungkap rasa hormat, terima kasih, dan kebanggaannya.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Xabi Alonso Kirim Pesan Mengharukan Usai Berpisah dengan Real Madrid
Inggris
Breaking News: Michael Carrick Teken Kontrak sebagai Manajer Anyar Manchester United
Michael Carrick dikabarkan telah meneken kontrak sebagai manajer anyar Manchester United. Fabrizio Romano disebut melaporkan kesepakatan hingga akhir musim.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Breaking News: Michael Carrick Teken Kontrak sebagai Manajer Anyar Manchester United
Bagikan