Gattuso dan Insigne Silang Pendapat soal Kehebatan Messi


BolaSkor.com - Pelatih Napoli, Gennaro Gattuso, berbeda pandangan dengan Lorenzo Insigne soal Lionel Messi. Gattuso merasa, La Pulga lebih hebat daripada Diego Maradona. Sementara itu, Insigne punya pandangan berbeda.
Napoli akan menantang Barcelona pada pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2019-2020, di Stadion San Paolo, Rabu (26/2) dini hari WIB. Pada laga tersebut, Messi akan menjadi ancaman besar untuk pertahanan Napoli.
Baca Juga:
Prediksi Chelsea Vs Bayern Munchen: Robert Lewandowski Ancaman Nyata Pertahanan The Blues
Jelang Tantang Real Madrid, Pep Guardiola Umbar Pujian untuk Lawan

Gennaro Gattuso tak menampik timnya akan direpotkan dengan penampilan Lionel Messi. Apalagi, menurut Gattuso, Messi adalah pemain terbaik sepanjang sejarah.
"Dia (Lionel Messi) melakukan hal-hal yang hanya bisa dilakukan di PlayStation, aksi-aksi yang tidak terpikirkan," umbar Gattuso seperti dikabarkan BBC.
Memang sering mencuat perdebatan mencari siapa yang terbaik di antara Lionel Messi dan Diego Maradona. Apalagi, kedua pesepak bola itu sama-sama berasal dari Argentina. Messi unggul bila menilik gelar di klub, sementara Maradona punya prestasi manis di tim nasional Argentina.
"Saya mengerti sang juara adalah Diego Maradona. Namun, hari ini saya melihat Messi telah melakukan hal-hal yang dilakukan Maradona," imbuh sang pelatih.
Sementara itu, pandangan berbeda diutarakan Lorenzo Insigne. Insigne mengutarakan pendapat beralaskan aksi Maradona yang membawa Napoli meraih gelar Serie A pada 1990.
"Lionel Messi adalah yang terbaik untuk saat ini. Namun, bagi kami para Neapolitans, Maradona adalah segalanya. Saya tidak ingin membandingkan mereka. Maradona adalah suci," tegas Insigne.
Berdasarkan kabar yang berkembang, Barcelona dan Napoli tidak bisa menurunkan pemain terbaik pada laga nanti. Napoli tidak akan diperkuat Kalidou Koulibaly, sedangkan Barca tanpa Luis Suarez yang masih cedera.
Johan Kristiandi
17.584
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung PSBS Biak vs Persib Bandung, Jumat 17 Oktober 2025

Kelelahan, Persib Bandung Belum Tentu Bisa Turunkan 4 Pemain Timnas Indonesia Sekaligus Lawan PSBS

Indonesia Bisa Kirim 800 Atlet ke SEA Games 2025 Usai Anggaran Ditambah, Incar Peringkat 3

Liverpool vs Manchester United: Ruben Amorim Siapkan Kejutan di Lini Tengah
Barcelona Harus Menunggu Momentum yang Tepat untuk Datangkan Julian Alvarez

Siapkan Terobosan, Florentino Perez Berniat Jual Saham Real Madrid
AS Roma vs Inter Milan: Pengganti Marcus Thuram yang Belum Pulih 100 Persen

Kabar Buruk untuk AC Milan, Adrien Rabiot Absen Sebulan

Persebaya Academy Resmi Diperkenalkan, Membangun Ekosistem Sepak Bola Surabaya dan Indonesia

Barcelona Semakin Serius Kejar Dusan Vlahovic
