Gareth Bale Sudah Pilih Klub Baru?
BolaSkor.com - Gareth Bale dikabarkan sudah menentukan klub terbaru dalam perjalanan kariernya. Namun pilihan yang diambilnya terbilang mengejutkan.
Kontrak Bale bersama Real Madrid akan habis pada akhir bulan ini. Itu artinya ia bisa pindah ke klub mana pun secara gratis.
Meski begitu, Bale sempat mempertimbangkan secara matang untuk gantung sepatu. Gairahnya untuk bermain sepak bola tampak sudah memudar.
Baca Juga:
5 Opsi yang Bisa Dipilih Gareth Bale Usai Tunda Pensiun
Namun rencana tersebut kini terpaksa ditunda. Lolosnya Timnas Wales ke putaran final Piala Dunia 2022 menjadi penyebab utamanya.
Wales lolos ke Qatar usai memenangi final play-off kontra Ukraina dengan skor 1-0. Bale bahkan berperan penting dalam proses gol yang krusial tersebut.
Ini menjadi kali pertama dalam 64 tahun, Wales kembali lolos ke putaran final Piala Dunia 2022. Bale tentu tak mau melewatkan momen tersebut begitu saja.
Demi tampil prima di Piala Dunia 2022, Bale menunda keputusan pensiunnya. Ia pun sempat dikaitkan dengan beberapa klub.
Menurut laporan BBC, Bale sudah menjatuhkan pilihannya. Klub yang beruntung menggunakan jasanya adalah Cardiff City.
Cardiff City dikabarkan tinggal selangkah lagi meresmikan kedatangan Bale. Kontestan Championship (Kasta kedua liga Inggris) tersebut mengalahkan para peminat lain seperti Tottenham Hotspur dan klub-klub MLS.
Keputusan ini tentu mengejutkan mengingat Bale masih layak bermain di liga-liga elite Eropa. Usianya memang baru menginjak 32 tahun.
Namun Bale tampaknya hanya ingin rutin bermain setiap pekannya hingga Piala Dunia 2022 tiba. Sementara klub-klub dari liga kasta tertinggi tak bisa menjanjikan hal itu.
Bale kemungkinan hanya menandatangani kontrak jangka pendek dengan Cardiff City. Bukan tidak mungkin ia akan langsung gantung sepatu pada musim dingin mendatang atau paling lambat akhir musim 2022-2023.
6.514
Berita Terkait
Gagal Menang Beruntun, AC Milan Masih dalam Pacuan Scudetto
Dewa United Banten FC Datangkan Gelandang Malut United Vico Duarte
Profil Michael Carrick: Fans Newcastle, Penjaga Identitas Manchester United
Steve Holland Jadi Asisten Michael Carrick, Buka Jalan untuk Gareth Southgate?
Misi Alvaro Arbeloa: Bangkitkan Mental Juara Real Madrid
Resmi Gabung Barcelona, Joao Cancelo Tak Sabar Main di Camp Nou
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Arsenal: Ujian Berat di Laga Kandang Pertama Liam Rosenior
Cerita di Balik Kepergian Xabi Alonso: Ada Kegagalan Manajemen Real Madrid
Hasil Piala Liga Inggris: Bekuk Newcastle United 2-0, Satu Kaki Manchester City di Final
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United