Gareth Bale Kian Meradang Layangkan Keluhan di Era Kepelatihan Zinedine Zidane

Gareth Bale terus mengeluh setiap harinya di Real Madrid.
Arief HadiArief Hadi - Rabu, 22 Mei 2019
Gareth Bale Kian Meradang Layangkan Keluhan di Era Kepelatihan Zinedine Zidane
Gareth Bale (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Penyerang sayap asal Wales, Gareth Bale, disinyalir tinggal menghitung waktu sebelum 'angkat kaki' dari Real Madrid, klub yang sudah diperkuat sejak tahun 2013. Pasalnya Zinedine Zidane, pelatih Madrid, sudah bersikap tegas kepadanya.

Zidane sudah menegaskan bahwa Bale tidak masuk dalam rencana bermainnya musim depan. Bahkan di laga terakhir LaLiga, ketika Madrid kalah 0-2 dari Real Betis di Santiago Bernabeu, Bale tidak dimainkan sama sekali meski ada di bangku cadangan.

"Saya punya tiga tahun tersisa dalam kontrak. Jika mereka ingin saya pergi, mereka harus membayar saya 17 juta Euro per musim. Jika tidak, saya akan tinggal di sini. Jika saya harus bermain golf, saya akan melakukannya," papar Bale, dikutip dari Radioestadio.

Kekukuhan Bale untuk bertahan itu 'bertepuk sebelah tangan' dengan keinginan manajemen Madrid dan Zidane. Direksi ingin menjualnya agar mendapatkan dana segar untuk membeli pemain baru dan Zidane tetap pada komitmennya kepada Bale.

Baca Juga:

Situasi Gareth Bale Jadi Dilema Besar bagi Real Madrid

Zinedine Zidane: Anda Tahu Alasan Saya Tak Mainkan Gareth Bale

Gareth Bale Tak Kunjung Laku, Real Madrid Akan Berikan Diskon

Gareth Bale

"Dia telah menang banyak di sini tapi kami hidup untuk saat ini dan masa depan," tegas Zidane membalas keluhan Bale.

"Kami tidak akan melupakan masa lalu tetapi kami harus hidup untuk masa depan. Saya mengandalkan pemain lain dalam beberapa pekan. Saya membuat keputusan ini ketika saya menilai itu benar, dan saya harus bertindak demi kepentingan terbaik tim setiap saat."

Belum selesai selisih paham di antara keduanya berakhir, Bale lagi-lagi mengeluhkan situasi pesepakbola profesional yang dianggapnya bak robot. Bale mengutarakannya dalam film dokumenter untuk BT Sports Films.

"Sebagai atlet profesional, terutama dalam lingkungan tim, anda tak bisa memilih waktu bermain anda sendiri seperti di golf atau tenis. Kami ini cuma robot," tutur Bale.

"Mereka memberitahu kami untuk berada di mana, waktunya, kapan makan, kapan naik ke bus. Ini seperti Anda kehilangan sebagian dari hidup Anda."

"Anda tak dapat memilih apa yang ingin dilakukan dan kapan.Tetapi di sisi lain, karier di sepak bola sangat singkat yang membuat Anda kadang harus mengorbankan hal tersebut. Beberapa orang berpikir itu harga yang wajar, beberapa orang lain tidak berpikir demikian," pungkas Bale.

Satu hal pasti, drama transfer Bale akan menyita perhatian publik, entah itu menerka klub baru berikutnya atau kemungkinan dia bertahan dan hanya bermain di tim cadangan karena tak masuk rencana Zidane.

Breaking News Real Madrid Zinedine Zidane Gareth Bale Bursa transfer
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.882

Berita Terkait

Italia
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Mike Maignan Gabung Inter Milan
Fabrizio Romano akhirnya angkat suara soal isu Mike Maignan bakal gabung Inter Milan. Benarkah sang kiper sudah didekati Nerazzurri? Ini fakta sebenarnya yang bikin heboh!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Mike Maignan Gabung Inter Milan
Bulu Tangkis
Cerita Pengalaman Raymond/Joaquin Kalahkan Sang Idola di Final Australia Open 2025
Raymond Indra/Nikolaus Joaquin menceritakan kisahnya saat menumbangkan Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri di final Australia Open 2025.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Cerita Pengalaman Raymond/Joaquin Kalahkan Sang Idola di Final Australia Open 2025
Liga Indonesia
Bojan Hodak Murka, Bakal Coret Beberapa Pemain Persib Usai Kalah dari Lion City, Siapa Saja Dia?
Bojan Hodak kesal saat Persib Bandung harus kalah dari Lion City Sailors FC di Singapura.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Bojan Hodak Murka, Bakal Coret Beberapa Pemain Persib Usai Kalah dari Lion City, Siapa Saja Dia?
Liga Champions
Mencadangkan Mohamed Salah Jadi Cara Arne Slot Bebas dari Ancaman Pemecatan
Dietmar Hamann beri saran mengejutkan untuk Arne Slot setelah Liverpool terpuruk. Mohamed Salah disebut jadi masalah utama. Benarkah?
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Mencadangkan Mohamed Salah Jadi Cara Arne Slot Bebas dari Ancaman Pemecatan
Liga Champions
Ingin Balas Dendam, Harry Kane Tunggu Arsenal di Babak Gugur
Harry Kane murka setelah Bayern Munchen tumbang dari Arsenal. Sang bomber menegaskan ingin bertemu kembali di babak gugur demi balas dendam besar!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Ingin Balas Dendam, Harry Kane Tunggu Arsenal di Babak Gugur
Liga Champions
Virgil Van Dijk Rajin Bikin Lawan Liverpool Dapat Tendangan Penalti
Virgil van Dijk kembali bikin blunder fatal yang berujung penalti saat Liverpool dipermalukan PSV 1-4 di Anfield. Statistik Opta ungkap fakta mengejutkan: Van Dijk jadi pemain Premier League paling sering memberi penalti musim ini!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Virgil Van Dijk Rajin Bikin Lawan Liverpool Dapat Tendangan Penalti
Timnas
Hadapi SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Berangkat ke Thailand Jumat 28 November
Timnas Indonesia U-22 bersiap menghadapi SEA Games 2025. Skuad Garuda Muda dijadwalkan bertolak menuju Thailand pada Jumat (28/11) pagi.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Hadapi SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Berangkat ke Thailand Jumat 28 November
Spanyol
Torehkan Quat-trick Gol, Kylian Mbappe Samai Rekor Cristiano Ronaldo di Real Madrid
Real Madrid menang 4-3 atas Olympiakos di Liga Champions dan Kylian Mbappe mencetak empat gol alias quat-trick gol.
Arief Hadi - Kamis, 27 November 2025
Torehkan Quat-trick Gol, Kylian Mbappe Samai Rekor Cristiano Ronaldo di Real Madrid
Timnas
Sumardji Sempat Komunikasi dengan Timur Kapadze
Ketua Badan Tim Nasional, Sumardji, sempat menjalin komunikasi dengan Timur Kapadze. Namun, tidak ada pembicaraan soal tawaran melatih Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Sumardji Sempat Komunikasi dengan Timur Kapadze
Timnas
Menpora Beri Target Perak, PSSI Justru Ingin Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Emas di SEA Games 2025
PSSI dan Menpora beda target di SEA Games 2025. PSSI ingin Timnas Indonesia U-22 mempertahankan medali emas.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Menpora Beri Target Perak, PSSI Justru Ingin Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Emas di SEA Games 2025
Bagikan