Gandeng Dua Pesepakbola Nasional, MLBB Gelar Event "Legends United: M6nyala di Lapangan"

Ajang ini juga digelar untuk menyambut M6 World Championship.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Jumat, 29 November 2024
Gandeng Dua Pesepakbola Nasional, MLBB Gelar Event
Bagus Kahfi dan Alfeandra Dewangga memeriahkan turnamen spesial MLBB. (MLBB)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Mobile Legends Bang Bang (MLBB) menggandeng dua pesepak bola nasional, Alfeandra Dewangga dan Bagas Kahfi, untuk meramaikan event ”Legends United: M6nyala di Lapangan”, yang menggabungkan keseruan dari permainan sepakbola dan MLBB.

Turnamen tersebut digelar untuk menyambut turnamen MLBB berskala internasional, M6 World Championship yang akan berlangsung di Malaysia.

Mengusung tagline #M6nyalaIndonesia, event ini merupakan rangkaian dari keseluruhan kampanye M6 sekaligus menjadi dukungan bagi perwakilan tim Indonesia yang akan berlaga di M6 World Championship, yakni RRQ dan TLID. Dengan dukungan yang diberikan, diharapkan perwakilan dari Indonesia bisa tampil dengan ”menyala” dan meraih gelar juara.

Serupa dengan sepak bola, MLBB juga merupakan permainan yang membutuhkan skill, kerjasama dan sportivitas. Dengan semangat yang sama, MLBB mengadakan event seru yang akan mempertemukan dua pemain pesepak bola nasional, Alfeandra Dewangga dan Bagus Kahfi.

Selain itu, para pemain MLBB ternama seperti Jonathan Liandi, Donkey, Wannn, Antimage juga akan dilibatkan dalam sesi football dan MLBB fun match.

"Melalui event Legends United: M6nyala di Lapangan, sebuah acara sportainment yang akan kami hadirkan di Desember nanti. Kami berharap dengan berkolaborasi bersama dua pemain timnas, Alfeandra Dewangga dan Bagus Kahfi, juga beberapa mantan pro-player MLBB seperti Jonathan Liandi, Donkey, Wannn, Antimage dan lainnnya,"

Baca Juga:

Timnas Indonesia Kemungkinan Tanpa Justin Hubner dan Ivar Jenner di Piala AFF 2024

Senang Kembali Dilatih Shin Tae-yong, Kadek Arel Ingin Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2024

Ranking FIFA Timnas Indonesia Naik Lima Peringkat, Erick Thohir Makin Pede Tembus 100 Besar

"Kami dapat menjangkau dan mengajak lebih banyak pecinta olahraga dan eSport untuk bersama mendukung perwakilan Indonesia, tim RRQ dan TLID dalam kejuaraan Mobile Legends: Bang Bang tingkat dunia, M6 World Championship," ujar Adhitya Pratama, Moonton Senior Marketing manager Indonesia.

Kedua pemain Timnas sepakbola Indonesia dan para pemain MLBB akan saling beradu skill sembari menjunjung tinggi sportivitas dalam rangkaian acara football dan MLBB Fun Match. Nantinya mereka akan terbagi ke dalam dua tim yang akan saling berhadapan, yakni Team Cosmic vs Team Blaze.

Team Cosmic berisikan Bagus Kahfi, Wannn, Donkey, Pascol, Dwiwoii, Jonathan Abe, Daniel Alvin, BTR Charmaine, dan TLID Caithlyn. Tim ini dipimpin Bagus Kahfi sebagai kapten.

Sementara itu Team Blaze diperkuat oleh Alfeandra Dewangga, Jonathan Liandi, Jeje Adriel, Maxhill, Raply, Javier Story, Edgaregi, GEEK Pudel, dan RRQ Snow. Dewangga didapuk menjadi kapten tim ini.

Adhitya berharap melalui acara ini dapat membangkitkan semangat masyarakat untuk merayakan sportivitas tim eSports Indonesia di ajang M6 World Championship. Selain itu, event ini juga akan dimeriahkan dengan penampilan dari penyanyi ternama, Brisia Jodie.

Menambah keseruan gelaran M6 World Championship, MLBB juga telah merilis M6 Battle Pass yang memungkinkan pemain untuk mendapatkan skin eksklusif M6 dan figure dari hero Claude.

"Kami juga ingin memperkenalkan dan meningkatkan minat masyarakat Indonesia terutama para pemain MLBB terhadap in-game event terbaru kami M6 Battle Pass, di mana skin Prime Claude terbaru dan action figure-nya telah dirilis bersamaan dengan periode event M6 World Championship," jelas Adhitya.

Keseruan football dan MLBB fun match dalam “Legends United: M6nyala di Lapangan” akan bisa disaksikan di channel YouTube resmi MLBB Mulai tanggal 6 Desember 2024 mendatang. Sementara M6 Battle Pass sudah tersedia mulai tanggal 18 November 2024.

Mobile Legends Bagus Kahfi Alfeandra Dewangga Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.361

Berita Terkait

Inggris
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Pep Guardiola akan melakoni laga ke-1.000 dalam keriernya sebagai pelatih saat mendampingi Manchester City menghadapi Liverpool di Etihad Stadium, Minggu (9/11) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Jadwal
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
AC Milan akan menghadapi Parma pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026 di Stadion Ennio Tardini.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Persija Jakarta mencatatkan empat kemenangan beruntun usai menumbangkan Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (8/11).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Live Sebentar Lagi
Big match Premier League! Tottenham menjamu Manchester United malam ini di Tottenham Hotspur Stadium. Spurs dan Setan Merah sama-sama incar tiga poin penting. Jangan lewatkan, cek link streaming resmi di sini sebelum kick-off!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Link Streaming Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League 2025/2026 Sabtu 8 November 2025, Live Sebentar Lagi
Persis Solo menjamu PSIM Yogyakarta di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (8/11) pukul 19.00 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League 2025/2026 Sabtu 8 November 2025, Live Sebentar Lagi
Inggris
Keputusan Gabung Manchester United Dipertanyakan, Leny Yoro Menyesal Tolak Real Madrid?
Pada bursa transfer musim panas 2024, Leny Yoro merupakan menjadi pemain yang laris diminati banyak klub top Eropa.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Keputusan Gabung Manchester United Dipertanyakan, Leny Yoro Menyesal Tolak Real Madrid?
Inggris
Untuk Jaga Asa Juara, Szoboszlai Meminta Liverpool Jaga Semangat Juang Tak Kenal Lelah
Dominik Szoboszlai meminta rekan-rekan setimnya mempertahankan semangat juang mereka jika ingin mempertahankan gelar Premier League.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Untuk Jaga Asa Juara, Szoboszlai Meminta Liverpool Jaga Semangat Juang Tak Kenal Lelah
Inggris
Jelang Laga Ke-1.000, Pep Guardiola Rindukan Jurgen Klopp
Pep Guardiola akan menjalani laga ke-1.000 dalam kariernya sebagai pelatih saat Manchester City menjamu Liverpool di Premier League.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Jelang Laga Ke-1.000, Pep Guardiola Rindukan Jurgen Klopp
Ragam
3 Alasan Liverpool Akan Membungkam Manchester City di Etihad Stadium
Liverpool akan menantang Manchester City di Etihad Stadium pada lanjutan Premier League 2025/2026. Meski dianggap underdog, The Reds punya tiga alasan kuat untuk pulang dengan tiga poin. Simak alasannya di sini sebelum kick-off!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
3 Alasan Liverpool Akan Membungkam Manchester City di Etihad Stadium
Liga Indonesia
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Informasi mengenai link streaming Arema FC vs Persija Jakarta dapat disimak melalui artikel ini.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Bagikan