Gaji dan Persiapan Mewah PSG untuk Lionel Messi

PSG (Paris Saint-Germain) satu-satunya tim yang 'berani' mendekati Lionel Messi.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 08 Agustus 2021
Gaji dan Persiapan Mewah PSG untuk Lionel Messi
Fans PSG di Menara Eiffel (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Sang legenda Lionel Messi telah resmi meninggalkan FC Barcelona. Kontraknya tidak diperpanjang oleh Barcelona karena terganjal regulasi pembatasan gaji di LaLiga. Tak ayal per musim depan Messi akan mengenakan jersey klub lainnya.

Merekrut Messi merupakan impian bagi banyak klub. La Pulga bukan sekedar pemain. Messi (34 tahun) sudah memenangi segalanya dengan Barcelona sejak promosi dari La Masia pada 2004 dengan 10 titel LaLiga, empat Liga Champions, dan enam Ballon d'Or.

Warisannya di Barcelona akan bertahan dalam waktu panjang di masa depan. Menarik untuk dilihat klub mana yang akan memiliki pemain berpaspor Argentina itu, tetapi jika melihat kabar terkini PSG (Paris Saint-Germain) jadi satu-satunya destinasi realistis untuk Messi.

PSG jadi klub yang berani membayar gaji tinggi sang superstar. Selain itu laporan dari Fabrizio Romano, pakar transfer sepak bola Eropa, PSG menjadi satu-satunya klub yang intens mendekati Messi.

Baca Juga:

Sambil Berurai Air Mata, Lionel Messi Ucapkan Perpisahan kepada Barcelona

Joan Laporta Bocorkan Klub Baru Lionel Messi

5 Pemain yang Bisa Diandalkan Barcelona untuk Gantikan Peran Lionel Messi

PSG menyiapkan kontrak hingga Juni 2023 dengan opsi perpanjang setahun, dengan gaji 35 juta euro per musimnya (plus bonus). Bahkan menurut laporan Diego Monroig, jurnalis ESPN, PSG sudah menyiapkan Menara Eiffel sebagai tempat penyambutan Messi.

Les Parisiens, pada 2017 silam memecahkan rekor transfer dunia kala merekrut Neymar dari Barcelona sebesar 222 juta euro. Kala itu juga PSG menyewa Menara Eiffel, simbol Paris dan Prancis, sekitar 300.000 euro untuk mengenalkannya.

Hal itu berpotensi terjadi kembali pada 10 Agustus 2021. PSG telah menyewa Menara Eiffel untuk mengenalkan Messi. Sebelumnya ada isu PSG akan melanggar FFP (Financial Fair Play), tetapi aturan itu dihapus saat ini di tengah pandemi virus corona.

Gaji Lionel Messi

Seperti yang diwartakan di atas gaji Messi sebesar 35 juta euro per musim atau sekira Rp 590 miliar. Akan tapi menurut L'Equipe, gaji Messi bahkan bisa mencapai 40 juta euro atau Rp 675 miliar. Jika benar maka itu melewati gaji 35 juta euro milik Neymar.

"Ini sedikit kurang dari apa yang ditawarkan klub Prancis di masa lalu," tulis L'Equipe. "Tapi itu sesuai dengan tuntutan pemain dan memberinya setidaknya dua tahun. Pertemuan antara PSG dan perwakilan pemain dijadwalkan hari Minggu."

Andai Messi gabung PSG arahan Mauricio Pochettino, maka PSG memiliki kekuatan mengerikan di Eropa dengan adanya Neymar, Messi, Kylian Mbappe, Gianluigi Donnarumma, Achraf Hakimi, Sergio Ramos, dan Marco Verratti.

Breaking News Lionel Messi PSG Isu Transfer
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.336

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Dikalahkan Bhayangkara FC, Malut United Gagal Dekati Persija
Bhayangkara Presisi Lampung FC menang di kandang Malut United. Sementara itu, laga Madura United vs PSBS Biak berakhir imbang.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Dikalahkan Bhayangkara FC, Malut United Gagal Dekati Persija
Liga Indonesia
Persija Pinjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama
Persija Jakarta meminjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama Pranata. Kabarnya, Rio Fahmi dan Hansamu akan bergabung dengan Arema FC.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Persija Pinjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama
Liga Indonesia
Ini Alasan Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo Hanya Bermain Sebentar di Laga Debut
Pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza menjelaskan mengapa Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo hanya bermain sebentar.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Ini Alasan Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo Hanya Bermain Sebentar di Laga Debut
Liga Indonesia
Debut Untuk Persija, Shayne Pattynama Girang Naik Rantis ke Stadion
Shayne Pattynama naik barakuda saat Persija Jakarta bertandang melawan Persita Tangerang.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Debut Untuk Persija, Shayne Pattynama Girang Naik Rantis ke Stadion
Liga Indonesia
Ketum The Jakmania Merasa Skuad Persija Belum Lengkap, Butuh Gelandang Baru
Persija Jakarta sudah mendatangkan empat pemain baru untuk menghadapi putaran kedua. Namun, Ketum The Jakmania menilai jumlah tersebut belum cukup.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Ketum The Jakmania Merasa Skuad Persija Belum Lengkap, Butuh Gelandang Baru
Timnas
Timnas Indonesia U-17 Tantang China sebagai Persiapan Piala Asia U-17 2026
Timnas Indonesia U-17 akan memulai persiapan menghadapi Piala Asia U-17 2026 di Arab Saudi. Satu di antaranya dengan menggelar uji coba.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Timnas Indonesia U-17 Tantang China sebagai Persiapan Piala Asia U-17 2026
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Gol Andrew Jung Buat Persib Pertahankan Puncak Klasemen
Persib Bandung mendominasi laga melawan Persis Solo di Stadion Manahan.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Gol Andrew Jung Buat Persib Pertahankan Puncak Klasemen
Timnas
Naik Meja Operasi, Musim Asnawi Mangkualam Berakhir Lebih Cepat
Asnawi Mangkualam Bahar harus mengakhiri musim ini lebih cepat karena naik meja operasi.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Naik Meja Operasi, Musim Asnawi Mangkualam Berakhir Lebih Cepat
Timnas
John Herdman Bertemu I League, Sinkronisasi Program Timnas dengan Kompetisi
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, bertemu dengan I League untuk membahas sinkronisasi jadwal dengan kompetisi.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
John Herdman Bertemu I League, Sinkronisasi Program Timnas dengan Kompetisi
Liga Indonesia
Ilham Rio Fahmi Pergi untuk Kembali ke Persija Jakarta
Persija Jakarta kembali melepas satu pemainnya pada putaran kedua ini. Pemain yang dilepas adalah Ilham Rio Fahmi.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Ilham Rio Fahmi Pergi untuk Kembali ke Persija Jakarta
Bagikan