Gagal Rebut Podium, Cal Crutchlow Berang
BolaSkor.com - Pembalap LCR Honda, Cal Crutchlow, menyesali kegagalannya merebut podium pada balapan MotoGP Amerika Serikat, Minggu (14/4). Rider asal Inggris mengaku berang setelah menyadari telah melewatkan kesempatan berharga.
Crutchlow sempat bersaing ketat dengan Valentino Rossi untuk memerebutkan posisi kedua. Namun, mantan pembalap Yamaha Tech 3 itu terjatuh dari motornya dan gagal finis.
"Rasanya sangat kesal. Tidak ada bantahan, seharusnya itu bisa menjadi podium yang mudah," ujar Crutchlow dikutip dari Crash.
Baca Juga:
Sempat Protes, Honda Contoh Komponen Swingarm Milik Ducati
Latihan Bebas 1 dan 2 MotoGP Amerika: Maverick Vinales Tandingi Marc Marquez
Crutchlow membandingkan situasinya dengan pembalap Pramac Ducati, Jack Miller, yang berhasil finis di posisi ketiga. Secara kecepatan, Crutchlow merasa lebih unggul dari Miller.
"Miller melakukan hal luar biasa dengan finis di posisi ketiga. Namun, secara kecepatan seharusnya kami bisa lebih baik. Saya melakukan kesalahan dan harus memerbaikinya di balapan berikut," ujar Crutchlow.
Pada balapan MotoGP Amerika Serikat, bukan hanya Cal Crutchlow yang mengalami kesialan. Dua rider Honda lainnya, Marc Marquez dan Jorge Lorenzo, juga gagal finis.
Marquez terjatuh dari motornya saat berada di posisi terdepan. Sementara Lorenzo harus kembali ke pit karena memiliki masalah dengan tunggangannya.*
Baca Berita Selengkapnya soal MotoGP Lainnya di KabarOto.com
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Nova Arianto Buka Suara Usai Timnas Indonesia U-17 Dipastikan Tersisih dari Piala Dunia U-17 2025
Masa Depan di Barcelona Belum Jelas, Robert Lewandowski Buka Opsi Pensiun
Jadwal Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa: Siapa yang Akan Menyusul Inggris?
Timur Kapadze: Saya Bersedia Melatih Timnas Indonesia, Insya Allah
Timnas Indonesia U-22 Dapat Kekuatan Tambahan Jelang SEA Games 2025, Tiga Pemain Diaspora Anyar Gabung Latihan
Adellia Persembahkan Medali Emas Ke-4 Indonesia di Islamic Solidarity Games 2025
Depak Alfredo Vera, Madura United Datangkan Eks Asisten Alexandre Gama
Jadwal Pertandingan Timnas Argentina pada Jeda Internasional November 2025: Tantang Angola
Krisis Lini Depan, AC Milan Pertimbangkan Rekrut Striker West Ham
Benjamin Sesko Cedera Lutut, Ruben Amorim Bisa Meniru Taktik Mikel Arteta