Gagal di Piala AFC, Asnawi Mangkualam Ingin PSM Fokus di Liga 1 dan Piala Indonesia
BolaSkor.com – Bek sayap PSM Makassar, Asnawi Mangkualam mengungkapkan kekecewaannya ketika timnya gagal lolos ke babak final Zona ASEAN Piala AFC 2019. Kendati demikian, Asnawi Mangkualam mengatakan harus fokus di sisa kompetisi.
Seperti diketahui, PSM Makassar gagal lolos ke babak final usai kalah agresivitas gol dengan tim asal Vietnam, Becamex Binh Duong. Meskipun pada pertandingan tersebut PSM Makassar berhasil meraih kemenangan 2-1.
Menurut pemain Timnas Indonesia U-23 ini, sekarang timnya harus fokus menata kembali untuk bisa meraih hasil sukses di sisa kompetisi. Terlebih PSM Makassar memiliki misi meraih juara di dua kompetisi tersebut.
Baca Juga:
Wiljan Pluim Sebut Mental Jadi Faktor Utama PSM Makassar Gagal Lolos ke Final
PSM Makassar Gagal Lolos ke Final Zona ASEAN, Darije Kalezic Tetap Puji Pemainnya
“Ya mungkin hasilnya kurang memuaskan pada pertandingan ini, tapi kami masih ada dua kompetisi lagi (Liga 1 dan Piala Indonesia), jadi kami akan fokus ke turnamen selanjutnya,” kata Asnawi Mangkualam.
Kendati gagal memusakan suporter, Asnawi Mangkualam sangat berterima kasih kepada suporter PSM Makassar yang hadir pada pertandingan menghadapi Becamaex Binh Duong di Stadion Pakansari, Cibinong, Kemarin.
Melihat antusiasme suporter yang begitu besar pada pertandingan ini, ia sangat senang dan ia sangat berhasrat untuk bisa memberikan kemenangan lagi ketika bermain di Makassar.
“Hari ini kami sangat senang banyak dukungan suporter yang datang ke stadion. Menambah semangat kami dalam bermain, tapi hasil kurang baik. Tapi itu tidak apa-apa, itu menjadi pelajaran untuk kami,” tutup Asnawi.
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
Bernardo Tavares Tak Akan Bajak Pemain PSM, Datangkan Dua Pemain Asing Anyar ke Persebaya
Hasil Super League 2025/2026: Persebaya Menang Tipis dari Madura United, Borneo FC ke Puncak Klasemen
Persib Hanya Menang Tipis atas PSM Makassar, Bojan Hodak: Yang Penting 3 Poin
Hasil Super League 2025/2026: Gol Andrew Jung Bawa Persib Bandung Kalahkan PSM Makassar
Link Streaming Persib Bandung vs PSM Makassar di Super League 2025/2026 Sabtu 27 Desember 2025, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs PSM Makassar di Super League 2025/2026, Sabtu 27 Desember 2025
Bojan Hodak Waspadai Kebangkitan PSM Makassar
Persib vs PSM, Laga Spesial Marc Klok
Kritik Jadwal Persib vs PSM Makassar, Thom Haye: Sangat Gila