Gagal Datangkan Van Dijk, Liverpool Alihkan Target ke Benedikt Howedes
Gagal Datangkan Van Dijk, Liverpool Alihkan Target ke Benedikt Howedes- Klub Premier League, Liverpool dikabarkan tertarik memboyong bek sekaligus kapten Schalke, Benedikt Howedes. Liverpool kabarnya siap mengajukan penawaran sebesar 20 juta pound untuk mendatangkan Howedes ke Anfield.
Menurut laporan media Jerman, DW Sports mengklaim bahwa pelatih Liverpool, Jurgen Klopp ingin meningkatkan kedalaman skuat di lini pertahanan dengan membuat langkah untuk mendatangkan kapten klub Bundesliga itu.
Sebelumnya Liverpool mengejar bek Southampton, Virgil Van Dijk di sepanjang musim panas. Namun kubu Southampton bersikukuh menolak tawaran The Reds untuk pemain internasional Belanda itu.

Dengan bursa transfer musim panas 2017 yang tinggal menyisakan 10 hari lagi membuat Jurgen Klopp mengalihkan buruannya ke Benedikt Howedes. Howedes yang sepanjang hidupnya berkarier bersama Schalke dinilai Klopp sebagai bek serbaguna yang mampu bermain sebagai full back atau mengisi pos gelandang bertahan jika diperlukan dalam taktik.
Sepanjang kariernya bersama Schalke, Howedes telah membuat 335 penampilan di semua kompetisi. Dia juga bagian dari tim nasional Jerman yang menjuarai Piala Dunia 2014 di Brasil.
Pengalaman yang luas dan jiwa kepemimpinan yang dimiliki Howedes dinilai akan sangat berharga bagi Liverpool jika mereka ingin menjadi penantang serius gelar Premier League 2017/18.
Coba Juga: Game Online Terbaru
1.688
Berita Terkait
Liverpool Krisis Bek Kanan, Arne Slot Tidak Mau Panik Belanja Pemain
Frimpong dan Bradley Cedera, Berikut 4 Pemain Liverpool yang Bisa Jadi Bek Kanan Darurat
Arsenal dan 5 Tim yang Tidak Terkalahkan Selama Fase Liga atau Grup di Liga Champions
Liga Champions: Liverpool Hindari Play-off, Arne Slot Lega
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Daftar Lengkap Tim Lolos 16 Besar Liga Champions dan Playoff
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Qarabag, Live Sebentar Lagi
Superkomputer Prediksi Hasil Pertandingan Liverpool vs Qarabag: The Reds Berpotensi Mengamankan Delapan Besar
Permutasi Liga Champions: Yang Dibutuhkan 6 Tim Inggris untuk Lolos ke 16 Besar