Gabung Skuad Chelsea, Enzo Fernandez Minta Maaf

Enzo Fernandez minta maaf kepada skuad Chelsea.
Arief HadiArief Hadi - Selasa, 30 Juli 2024
Gabung Skuad Chelsea, Enzo Fernandez Minta Maaf
Nicolas Jackson, Marc Cucurella, dan Enzo Fernandez (Foto: @FabrizioRomano)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Gelandang berusia 23 tahun, Enzo Fernandez, telah bergabung dengan skuad Chelsea yang tengah melakoni tur pramusim di Amerika Serikat (AS). Fernandez langsung meminta maaf kepada rekan setimnya terkait isu rasialisme beberapa waktu lalu.

Pasca menjuarai Copa America 2024 dengan Argentina, Fernandez bersama beberapa rekan setimnya di dalam bus menyanyikan lagu mengandung lirik yang rasial, ditujukan kepada Prancis, yang kemudian video itu viral di sosial media.

Buntut dari video tersebut berlanjut panjang. Kendati Fernandez telah meminta maaf di Instagram, beberapa rekan setimnya di Chelsea, khususnya dari Prancis, tidak lagi mengikuti akunnya di sosial media - setidaknya ada 10 pemain.

Baca Juga:

Chelsea Dilumat Celtic 1-4, Kondisi Fisik Jadi Faktor Pembeda

Enzo Maresca Yakin Chelsea Tetap Kompak

Peran Bermain Christopher Nkunku di Chelsea: Penyerang Tengah, Winger, hingga Gelandang Serang

Enzo Fernandez (Foto: @FabrizioRomano)

Chelsea, dikabarkan The Guardian, memutuskan untuk tidak menghukum Fernandez setelah nyanyian tersebut, sebab eks pemain Benfica sudah meminta maaf langsung kepada rekan setimnya di Atlanta, Amerika Serikat.

Selain itu, Fernandez dengan sukarela berdonasi untuk amal anti-diskriminasi. Para pemain Chelsea diyakini sudah menerima permintaan maaf Fernandez, dengan Reece James (kapten Chelsea) dan Axel Disasi (bek asal Prancis) memegang peran kunci dalam konsultasi di antara Fernandez serta skuad Chelsea.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Wesley Fofana, yang mengomentari Fernandez di sosial media, disinyalir jadi salah satu grup saat Fernandez meminta maaf. Ia juga akan berdonasi pada amal anti-diskriminasi yang akan dibuat oleh Chelsea Foundation.

"Chelsea berkomitmen untuk menyamai kontribusi Fernandez, karena terkesan dengan kedewasaan dan tanggung jawab yang ditunjukkan sang pemain setelah kembali. Dapat dipahami bahwa proses disipliner internal telah selesai, dan Chelsea menganggap masalah tersebut sudah selesai," demikian tulisan Ed Aarons di Guardian.

Enzo Fernandez Chelsea
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.172

Berita Terkait

Jadwal
Link Streaming Fulham vs Chelsea, Kamis 8 Januari 2026
Pertandingan Fulham vs Chelsea pada pekan ke-21 Premier League 2025-2026 akan digelar di Craven Cottage, Kamis (8/1) pukul 02.30 WIB.
Yusuf Abdillah - Rabu, 07 Januari 2026
Link Streaming Fulham vs Chelsea, Kamis 8 Januari 2026
Inggris
Prediksi Hasil Fulham vs Chelsea Versi Superkomputer: Keunggulan The Blues Tidak Mutlak
Prediksi Fulham vs Chelsea versi superkomputer Opta di Premier League 2025/2026. Chelsea memang diunggulkan, namun peluang Fulham mencuri poin tetap terbuka. Simak persentase menang dan analisis lengkapnya!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Prediksi Hasil Fulham vs Chelsea Versi Superkomputer: Keunggulan The Blues Tidak Mutlak
Sosok
Melihat Perjalanan Pelatih Baru Chelsea, Liam Rosenior di Dunia Sepak Bola
Chelsea telah resmi mengenalkan Liam Rosenior sebagai pelatih baru dan dikontrak selama enam tahun setengah. Rosenior tak asing dengan kultur bola di Inggris.
Arief Hadi - Rabu, 07 Januari 2026
Melihat Perjalanan Pelatih Baru Chelsea, Liam Rosenior di Dunia Sepak Bola
Inggris
Dikontrak Enam Setengah Tahun, Chelsea Konfirmasi Liam Rosenior sebagai Pelatih Baru
Chelsea telah resmi mengenalkan pelatih baru pengganti Enzo Maresca. Sosok itu adalah pelatih berusia 41 tahun, Liam Rosenior.
Arief Hadi - Selasa, 06 Januari 2026
Dikontrak Enam Setengah Tahun, Chelsea Konfirmasi Liam Rosenior sebagai Pelatih Baru
Inggris
Ingin Dekat dengan Istri dan Anak di Rumah, Liam Rosenior Konfirmasi OTW Jadi Pelatih Chelsea
Pelatih Strasbourg, Liam Rosenior, mengonfirmasi akan menggantikan Enzo Maresca sebagai pelatih baru Chelsea.
Arief Hadi - Selasa, 06 Januari 2026
Ingin Dekat dengan Istri dan Anak di Rumah, Liam Rosenior Konfirmasi OTW Jadi Pelatih Chelsea
Inggris
Dikritik, Pedro Neto Tidak Akan Pernah Bisa seperti Eden Hazard di Chelsea
Pandit sepak bola, Gary Neville, mengkritik performa Pedro Neto di Chelsea dan membandingkannya dengan Eden Hazard.
Arief Hadi - Senin, 05 Januari 2026
Dikritik, Pedro Neto Tidak Akan Pernah Bisa seperti Eden Hazard di Chelsea
Klasemen
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Chelsea Bantu Arsenal Menjauh dari Kejaran Manchester City
Hasil imbang Manchester City kontra Chelsea menguntungkan Arsenal di puncak klasemen Premier League 2025/2026, sementara Liverpool dan Manchester United gagal meraih poin penuh.
Johan Kristiandi - Senin, 05 Januari 2026
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Chelsea Bantu Arsenal Menjauh dari Kejaran Manchester City
Hasil akhir
Hasil Premier League: Enzo Fernandez Cetak Gol Telat, Chelsea Tahan Manchester City 1-1
Upaya Manchester City memperkecil jarak dengan Arsenal yang berada di puncak Premier League harus terganjal setelah mereka hanya menuai hasil imbang 1-1 saat menjamu Chelsea.
Yusuf Abdillah - Senin, 05 Januari 2026
Hasil Premier League: Enzo Fernandez Cetak Gol Telat, Chelsea Tahan Manchester City 1-1
Jadwal
Jadwal Live Streaming Premier League Manchester City vs Chelsea, Tayang Senin (05/01) Pukul 00.30 WIB
Jadwal siaran langsung serta link live streaming pekan 20 Premier League Manchester City vs Chelsea di Etihad Stadium.
Arief Hadi - Minggu, 04 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Premier League Manchester City vs Chelsea, Tayang Senin (05/01) Pukul 00.30 WIB
Inggris
Tinggalkan Chelsea, Raheem Sterling Tak Terbatas Gabung Klub London Saja
Raheem Sterling sudah dipastikan akan meninggalkan Chelsea setelah dibekukan dari skuad utama, dan ia memiliki banyak opsi klub.
Arief Hadi - Minggu, 04 Januari 2026
Tinggalkan Chelsea, Raheem Sterling Tak Terbatas Gabung Klub London Saja
Bagikan