Frank Lampard Tak Takut Chelsea Ditinggal Willian
BolaSkor.com - Masa depan Willian bersama Chelsea masih berada dalam ketidakpastian. Namun hal itu tak membuat Frank Lampard selaku manajer The Blues khawatir.
Kontrak Willian bersama Chelsea akan habis di penghujung musim ini. Kedua pihak sebenarnya ingin melanjutkan ikatan kerja sama.
Namun ada ketidakcocokkan antara Willian dan Chelsea terkait durasi perpanjangan kontrak. Hal inilah yang membuat hubungan kedua pihak sulit untuk diteruskan.
Willian ingin kontrak barunya berdurasi tiga tahun. Namun Chelsea hanya menawarinya perpanjangan masa bakti selama dua tahun.
Baca Juga:
Akhiri Penantian 30 Tahun, Liverpool Kini Perlu Belajar dari Duo Manchester dan Chelsea
Usai Semprot Wasit, Kini Frank Lampard Kritik Jadwal Premier League 2020-2021
Mateo Kovacic Kartu Merah, Frank Lampard Geram VAR Tak Digunakan
“Saya punya hubungan yang hebat dengan Willian dan jujur tidak tahu apa keputusannya. Jika keputusan akan dibuat dalam beberapa hari ke depan seperti yang dia katakan, itu akan baik bagi saya," kata Lampard dilansir dari Daily Mail.
Lampard tak menampik masih membutuhkan tenaga Willian. Musim ini perannya masih vital dengan torehan sebelas gol dan sembilan assist dari 47 laga di semua kompetisi.
Namun bukan berarti peran pemain berkebangsaan Brasil itu tak bia digantikan. Lampard tentu sudah menyiapkan rencana andai harus kehilangan Willian musim depan.
"Ia sangat brilian bagi kami musim ini dengan kontribusi dan etos kerjanya dalam skuat. Tapi, ini adalah keputusannya dan saya menghormati apapun itu," tambahnya.
"Ia sudah menjadi pelayan yang hebat bagi Chelsea. Jika ia memutuskan pergi, maka Chelsea akan melanjutkan hidup dan kami harus mengurus diri kami sendiri."
Chelsea memang tak perlu khawatir kehilangan Willian. Mereka punya sejumlah pemain seperti Mason Mount, Christian Pulisic, hingga Hakim Ziyech yang bisa mengisi kekosongan tersebut.
Laga kontra Bayern Munchen pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2019-2020, 8 Agustus mendatang bisa menjadi pertandingan terakhir Willian bersama Chelsea. Peluang klub asal London itu untuk lolos ke fase selanjutnya memang sangat tipis karena tertinggal tiga gol dan akan tampil di kandang lawan.
6.514
Berita Terkait
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana