Frank Lampard Putuskan Pensiun dari Dunia Sepakbola
Frank Lampard Putuskan Pensiun dari Dunia Sepakbola- New York City akhirnya menjadi pelabuhan terakhir dalam dunia profesional Frank Lampard. Pesepakbola yang melambung namanya ketika membela Chelsea tersebut memutuskan untuk menolak tawaran dari beberapa klub besar dan mengambil jalan pensiun.
Melalui akun Instagram-nya, Lampard mengatakan bahwa kali ini adalah keputusan yang tepat untuk menghentikan karier sepakbolanya. Lampard mengaku sebenarnya ia masih mendapat tawaran untuk bermain. Namun usia 38 tahun membuat Lampard berpikir ulang untuk terus bertarung di lapangan hijau.
Dalam akun Instagram itu pula Lampard mengucapkan terima kasih kepada klub-klub yang pernah ia bela. Pertama ia ucapkan terima kasih untuk West Ham yang memberi kesempatan dirinya bermain secara profesional.
"Saya ingin berterima kasih kepada West Ham yang memberikan debut untuk saya pada 1996. Saya berterima kasih untuk setiap orang yang percaya saya di usia yang sangat muda," ujar Lampard dalam Instagram-nya.
"Terbaru saya ingin berterima kasih kepada Manchester City dan NYCFC. Saya sangat menikmati hari-hari terakhir saya bermain bola. Dan tentu yang terbesar saya ucapkan terima kasih kepada Chelsea—klub yang memberikan saya banyak kenangan. Saya tak akan melupakan setiap orang yang mendukung saya selama 13 tahun di sana," tambahnya.
"Fans Chelsea dan rekan-rekan setim memberikan saya dukungan yang kuat. Saya tak bisa melakukan itu tanpa kalian," tandasnya.
1.688
Berita Terkait
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Liam Rosenior Minta Chelsea Tancap Gas di Sisa Musim
Gagal Menang Lagi, Pep Guardiola Beberkan Kelemahan Manchester City
Bermain dengan 10 Pemain, Chelsea Kalah di Derby London
Hasil Premier League: Duo Manchester Imbang, Chelsea Tumbang di Markas Fulham
Letih karena Jadwal Padat, Pep Guardiola Yakin Para Pemain Manchester City Akan Tampil Total
Bournemouth vs Tottenham Hotspur Jadi Laga Perpisahan Antoine Semenyo?
Manchester City vs Brighton: Tuan Rumah Selalu Cetak Gol, Tim Tamu Sulit Menang
Link Streaming Fulham vs Chelsea, Kamis 8 Januari 2026
Prediksi Hasil Fulham vs Chelsea Versi Superkomputer: Keunggulan The Blues Tidak Mutlak