Frank Lampard Kunjungi Stamford Bridge untuk Teken Kontrak

Chelsea dikabarkan telah memutuskan untuk mengejar Frank Lampard.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Kamis, 04 Juli 2019
Frank Lampard Kunjungi Stamford Bridge untuk Teken Kontrak
Frank Lampard (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manajer asal Inggris, Frank Lampard, dilaporkan telah meneken kontrak sebagai pelatih anyar Chelsea di Stamford Bridge, Kamis (4/7) dini hari waktu setempat. Sang legenda akan segera diumumkan sebagai manajer anyar.

Chelsea mencari manajer baru setelah Maurizio Sarri memilih pulang ke Italia. Eks pelatih Napoli itu menggantikan posisi Massimiliano Allegri di Juventus.

Sejumlah nama sempat digadang-gadang akan menggantikan Sarri. Allegri, Jose Mourinho, Didier Drogba, hingga Frank Lampard masuk dalam bursa pelatih.

Chelsea dikabarkan telah memutuskan untuk mengejar Frank Lampard. The Blues terkesan dengan performa sang mantan pemain di Derby County. Lampard nyaris membawa Derby lolos ke Premier League. Selain itu, pada musim lalu, Derby sempat tampil mengesankan dengan menyingkirkan Manchester United di Piala FA.

Baca juga:

Mateo Kovacic, Pembelian Logis Chelsea di Tengah Larangan Mendaftarkan Pemain

Frank Lampard Bukan Satu-satunya Kandidat Manajer Chelsea

Frank Lampard

Akan tetapi, proses negosiasi sempat tersendat karena Derby meminta kompensasi sebesar 4 juta euro kepada Chelsea. Jumlah tersebut sebagai pengganti dari masa bakti Lampard yang masih berlaku hingga Juni 2021.

Lambat laun, Derby County melunak dan memberikan kesemapatan pada Chelsea untuk berbicara dengan Lampard. Hasilnya, kedua pihak dikabarkan telah sepakat.

Jurnalis asal Sky, Fabrizio Romano, melaporkan Lampard telah meninggalkan Stamford Bridge pada Kamis (4/7) dini hari waktu setempat. Kedatangan sang manajer adalah untuk menandatangani beberapa dokumen.

Setelah pensiun di New York FC pada 2017, Frank Lampard memilih meneruskan karier sebagai manajer. Pria 41 tahun itu pertama kali menangani Derby pada 31 Mei 2018. Dari 57 pertandingan yang telah dilalui, Derby rata-rata mengumpulkan 1,63 poin per laga.

Frank Lampard sudah dinanti tugas berat di Chelsea. Sebab, saat ini The Blues sedang menjalani hukuman larangan mendaftarkan pemain anyar.

Frank Lampard Chelsea Breaking News Premier League
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.182

Berita Terkait

Italia
Bersedia Balikan dengan Inter Milan, Ivan Perisic Punya Satu Misi Khusus
Ivan Perisic dikabarkan siap kembali ke Inter Milan. Winger berpengalaman itu punya misi khusus demi membantu Nerazzurri bersaing di Serie A musim ini.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Bersedia Balikan dengan Inter Milan, Ivan Perisic Punya Satu Misi Khusus
Berita
ASICS Turun Gunung ke Sepak Bola Indonesia, Gandeng Ridho hingga Nova Arianto
ASICS meluncurkan sepatu sepak bola yang menandai momen kembalinya mereka ke industri si kulit bundar di tanah air.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
ASICS Turun Gunung ke Sepak Bola Indonesia, Gandeng Ridho hingga Nova Arianto
Italia
Akhirnya Uang yang Berbicara, Mike Maignan Punya Kabar Baik untuk AC Milan
AC Milan akhirnya menaikkan tawaran kontrak untuk Mike Maignan. Negosiasi yang sempat alot kini mendekati kata sepakat. Kabar baik untuk Rossoneri!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Akhirnya Uang yang Berbicara, Mike Maignan Punya Kabar Baik untuk AC Milan
Liga Indonesia
Resmi, Persija Datangkan Fajar Fathurrahman Bek Berlabel Timnas Indonesia
Persija mendatangkan Fajar Fathurrahman yang sebelumnya membela Borneo FC. Fajar dikontrak selama 3,5 musim.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
Resmi, Persija Datangkan Fajar Fathurrahman Bek Berlabel Timnas Indonesia
Liga Champions
Toni Kroos Klaim Barcelona Tidak Akan Juara Liga Champions
Toni Kroos meragukan peluang Barcelona menjuarai Liga Champions musim ini. Meski tampil dominan di Spanyol, Blaugrana dinilai bakal kesulitan di Eropa.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Toni Kroos Klaim Barcelona Tidak Akan Juara Liga Champions
Timnas
Hasil Drawing Piala AFF 2026: Timnas Indonesia Satu Grup dengan Vietnam
Hasil undian ASEAN Hyundai Cup 2026 atau Piala AFF 2026 menempatkan Timnas Indonesia di Grup A bersama Vietnam, Singapura, Kamboja, Brunei/Timor Leste
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
Hasil Drawing Piala AFF 2026: Timnas Indonesia Satu Grup dengan Vietnam
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Como vs AC Milan: Perbedaan Peluang Menang Sangat Tipis
Superkomputer Opta memprediksi hasil Como vs AC Milan di Serie A 2025/2026. Peluang menang kedua tim nyaris seimbang, siapa bakal keluar sebagai pemenang?
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Como vs AC Milan: Perbedaan Peluang Menang Sangat Tipis
Timnas
John Herdman Teringat Newcastle saat Melihat Timnas Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, mengatakan gairah sepak bola di Indonesia mirip dengan Newcastle.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
John Herdman Teringat Newcastle saat Melihat Timnas Indonesia
Inggris
Arsenal Masih Jadi Mimpi Buruk Chelsea, Tak Pernah Menang di Sembilan Laga Terakhir
Arsenal menjadi mimpi buruk bagi Chelsea setelah menang 3-2 di leg satu semifinal Piala Liga yang dihelat di Stamford Bridge.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Arsenal Masih Jadi Mimpi Buruk Chelsea, Tak Pernah Menang di Sembilan Laga Terakhir
Timnas
Nasib Program Naturalisasi di Bawah Kepemimpinan John Herdman
Demi membawa Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia, John Herdman membuka peluang menambah pemain naturalisasi baru. Pelatih asal Inggris itu siap berburu pemain terbaik hingga Eropa. Simak rencana besarnya!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Nasib Program Naturalisasi di Bawah Kepemimpinan John Herdman
Bagikan