Francesco Bagnaia Tak Mau Lagi Melepas Kesempatan
BolaSkor.com - Kegagalan merebut gelar juara dari tangan Fabio Quartararo membuat Francesco Bagnaia kian termotivasi menghadapi MotoGP 2022. Pembalap berjuluk Pecco itu berjanji akan menampilkan performa maksimalnya.
Sebagai pesaing gelar musim 2022, Bagnaia menjadi pembalap yang difavoritkan untuk meraih trofi juara. Berkaca dari MotoGP 2021, Pecco mampu menempatkan diri ke dalam jajaran persaingan pembalap papan atas.
Terbukti pada paruh kedua musim lalu, Bagnaia mampu mengancam posisi Fabio Quartararo dari puncak klasemen. Jangan heran di musim ini banyak pihak yang memberikan ekspektasi tinggi kepada jebolan akademi VR46 tersebut.
Demi menjawab harapan publik, Pecco lantas memasang target tinggi di musim ini. Pembalap berumur 25 tahun ini berjanji akan membawa kembali gelar juara dunia ke tangan Ducati.
“Kita bisa dan harus menargetkan hasil terbaik. Kita harus selalu cepat dan konsisten. Kemenangan sangat penting, tetapi konsistensi membuat perbedaan. Saya telah melakukan persiapan baik untuk musim baru ini,” tutur Bagnaia, dikutip dari tuttomotoriweb.it.
Dalam balapan nanti, Bagnaia tidak hanya akan mewaspadai gerak-gerik Quartararo. Meskipun pembalap berjuluk El Diablo itu adalah rival terdekatnya, Bagnaia juga akan mengantisipasi pembalap lainnya.
Pasalnya di musim 2022 ini diperkirakan muncul banyak pembalap kuat. Satu di antaranya adalah Marc Marquez yang berhasil comeback usai sembuh dari cedera diplopia.
“Quartararo tentu menjadi favorit. Lalu ada beberapa pembalap seperti Marquez, Miller, Mir, Morbidelli, dan lainnya yang akan hadir dengan kemampuan lebih kuat. Martin, Bastianini juga. Kita lihat saja nanti, kita akan mencoba menjadi yang tercepat,” jelas Bagnaia.
Penulis: Bintang Rahmat
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Link Streaming Club Brugge vs Barcelona, Kamis 6 November 2025
Prediksi Manchester City vs Borussia Dortmund: Etihad Stadium Angker untuk Tim Jerman
Pesan Nova Arianto untuk Timnas Indonesia U-17 Jelang Melawan Brasil
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Kairat Almaty: Nerazzurri di Atas Angin
Timnas Indonesia U-17 Kalah Lawan Zambia, Nova Sesalkan Penampilan Para Pemainnya di Babak Pertama
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Sempat Unggul, Timnas Indonesia U-17 Kalah oleh Zambia
Jadwal dan Link Streaming PSG vs Bayern Munchen, Rabu 5 November 2025
Link Streaming Piala Dunia U-17 2025 Timnas Indonesia U-17 vs Zambia U-17, Live Sebentar Lagi
Liverpool vs Real Madrid: Teror Mulai Terasa, Mural Alexander-Arnold Dekat Anfield Dirusak