Format Liga 1 Bukan yang Terpenting bagi Bek Persib Zalnando
BolaSkor.com - Bek sayap Persib Bandung, Zalnando ogah menanggapi perubahan format yang dikabarkan akan terjadi di Liga 1 2020. Mulai dari turnamen hingga dua wilayah.
Pemain bernomor punggung 27 ini hanya berkeinginan kompetisi tertinggi di tanah air itu bisa dijalankan. Sebab sudah sejak pertengahan Maret lalu terhenti akibat pandemi COVID-19.
"Yang penting jalan dulu. Mau bagaimana format kompetisi, asal jalan dulu saja. Sudah lama banget ini," ungkap Zalnando di Jalan Aceh, Kota Bandung.
Baca Juga:
Arema FC Perpanjang Masa Libur Pemain
eco Sebut Banyak Pemain Timnas Akan Berkarier di Luar Negeri, Siapa Saja?
Zalnando memastikan format kompetisi tidak terlalu penting untuk dibahas. Sebaliknya lebih dulu ditentukan mengenai jadwal Liga 1 2020 yang selama ini terkatung-katung.
"Kalau ngomong soal format, tapi kompetisi belum jelas dan nggak mulai, mending mulai dulu saja. Kalau sudah dapat izin dan jelas, ya mulai," tegasnya.
Terbukti, lanjutnya, sejauh ini PSSI maupun PT Liga Indonesia Baru (LIB) belum bisa menentukan jadwal lanjutan Liga 1 2020. Bahkan awal Februari 2021 yang ditentukan, baru sebatas rencana.
"Ini saja tanggal belum keluar kan. Yang pasti kepastian jadwal saja dulu, kalau format belakangan, mengikuti. Kan yang duluan bukan formatnya, tapi tanggal jelasnya," bebernya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang