Fokus Pemulihan, Walcott Tak Peduli Piala Dunia

BolaSkorBolaSkor - Sabtu, 01 Maret 2014
Fokus Pemulihan, Walcott Tak Peduli Piala Dunia
Fokus Pemulihan, Walcott Tak Peduli Piala Dunia
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
London - Gelandang Arsenal, Theo Walcott sudah tidak memikirkan mengenai tampil bersama timnas Inggris di Piala Dunia 2014. Bagi Walcott yang terpenting saat ini adalah pulih 100 persen dari cedera. Walcott harus menepi selama enam bulan usai dihantam cedera ligamen di lututnya. Cedera tersebut didapatkan oleh pemain timnas Inggris itu saat The Gunners memetik kemenangan 2-0 atas Tottenham Hotspur di pertandingan putaran ketiga Piala FA, 4 Januari kemarin. Walhasil, gelandang 24 tahun tersebut harus menyudahi musim ini lebih awal. Bukan hanya itu, dia juga lagi-lagi absen di Piala Dunia setelah pada tahun 2010 lalu juga gagal membela skuat Tiga Singa. Setelah menjalani pemulihan selama delapan pekan, kondisi Walcott mulai membaik. Pemain bernomor punggung 14 itu sudah bisa berjalan meskipun harus menggunakan tongkat. Melihat kondisinya yang semakin pulih, Theo Walcott diyakini dapat kembali merumput sebelum perhelatan Piala Dunia 2014 mendatang. Namun, Walcott menegaskan tak memikirkan tampil di Brasil karena dia hanya ingin fokus pada proses penyembuhan cederanya. "Saya tidak pernah tergoda oleh ucapan dari banyak orang yang mengatakan saya bisa tampil di Piala Dunia. Saya hanya ingin mengikuti saran klub. Saya pergi menjalani konsultasi di London dan itu adalah keputusan benar," jelas Walcott seperti dilansir Express. "Saat ini, saya menjalani penyembuhan sepekan demi sepakan dan mencoba untuk mencapai target. Saya tidak bisa berbuat banyak lagi. Saya tidak ingin buru-buru pulih dan tidak berada dalam kondisi 100 persen, serta menyebabkan cedera lainnya," tukasnya. Sejauh ini, Theo Walcott telah menorehkan 36 caps bersama timnas Inggris dan mendulang lima gol. Laga terakhirnya bersama Inggris adalah saat menghadapi Ukraina, 10 September 2013 di laga kualifikasi Pra Piala Dunia 2014 zona Eropa.
Timnas Inggris Arsenal Theo Walcott
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com
Posts

11.190

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Arsenal mengalahkan Portsmouth 4-1 pada laga putaran ketiga Piala FA yang berlangsung di Fratton Park, Minggu (11/1) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Portsmouth vs Arsenal pada Minggu (11/1), Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Portsmouth vs Arsenal di Piala FA. Duel seru di Fratton Park siap digelar malam ini. Jangan sampai ketinggalan laga The Gunners!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Portsmouth vs Arsenal pada Minggu (11/1), Live Sebentar Lagi
Inggris
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Arsenal akan melakoni laga tandang melawan Portsmouth pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 di Fratton Park.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Ragam
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Memiliki nilai sejarah kuat dan juga sisi prestisius sebagai salah satu turnamen tertua, Piala FA juga kerapkali menghadirkan fenomena 'Pembunuh Raksasa'.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Inggris
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Penyerang Arsenal Gabriel Martinelli telah meminta maaf kepada bek Liverpool Conor Bradley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Inggris
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Arsenal berhasil memagari bintang mereka Bukayo Saka dengan kontrak baru berdurasi lima tahun.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Klasemen
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Arsenal gagal menaklukkan Liverpool dan hanya bermain imbang di Emirates. Hasil ini membuat jarak di puncak klasemen Premier League 2025/2026 kini melebar jadi enam poin. Cek klasemen lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Inggris
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Layak Diapresiasi Tanpa Kekalahan Sejak Natal
Mikel Arteta mengapresiasi perjuangan Arsenal saat imbang 0-0 lawan Liverpool di pekan 21 Premier League.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Layak Diapresiasi Tanpa Kekalahan Sejak Natal
Inggris
Pertama dari 600 Pertandingan, Liverpool Tak Punya Satu Pun Peluang Tepat Sasaran di Laga Premier League
Arsenal imbang 0-0 melawan Arsenal di pekan 21 Premier League yang berlangsung di Emirates Stadium.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Pertama dari 600 Pertandingan, Liverpool Tak Punya Satu Pun Peluang Tepat Sasaran di Laga Premier League
Inggris
Memalukan, Sikap Gabriel Martinelli saat Mendorong Conor Bradley yang Cedera
Pertandingan pekan 21 Premier League antara Arsenal vs Liverpool berakhir imbang tanpa gol. Kejadian Gabriel Martinelli dengan Conor Bradley juga menjadi sorotan.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Memalukan, Sikap Gabriel Martinelli saat Mendorong Conor Bradley yang Cedera
Bagikan