Liga 1
Flavio Silva Jadi Solusi Ketajaman Persebaya Surabaya
BolaSkor.com - Persebaya Surabaya bergerak cepat setelah Liga 1 2023/24 berakhir. Tim kebanggaan Kota Pahlawan itu memperkenalkan satu pemain asing baru, Sabtu (1/6) kemarin. Pemain pertama yang diperkenalkan yakni Flavio Silva yang berposisi sebagai striker.
Di Liga 1 2023/2024 lalu bisa dikatakan striker yang dimiliki Persebaya kurang memuaskan. Di putaran pertama mereka menggunakan jasa Paulo Victor. Sayang sebagai juru gedor Victor hanya menciptakan satu gol dari 14 penampilannya.
Tak puas dengan performa Victor, di putaran kedua Persebaya mendatangkan Paulo Henrique. Sayang penampilan Henrique juga jauh dari harapan. Dari 15 penampilan Henrique hanya menciptakan empat gol.
Baca Juga:
PSSI Minta Persib Bandung Tanggung Jawab atas Ulah Oknum Bobotoh
Jadi Pelatih Asing Pertama Bawa Persib Juara, Ini Kata Bojan Hodak
View this post on Instagram
Kedatangan Flavio diharapkan bisa memperbaiki lini serang Persebaya di Liga 1 edisi selanjutnya. Apalagi jika melihat catatan apik Flavio saat musim lalu masih menjadi bagian Persik Kediri.
Flavio pertama kali datang ke Indonesia di pertengahan musim Liga 1 2022/23. Di saat itu Flavio turun sebanyak 16 laga bersama Persik. Striker asal Portugal tersebut menciptakan tujuh gol dan satu assist di musim pertamanya bersama Persik.
Performa Flavio semakin mantap di Liga 1 2023/2024. Total 23 gol yang diciptakan Flavio untuk Persik. Dia berasal di urutan kedua dalam daftar topskorer Liga 1 2023/2024. Dia hanya kalah dengan David Da Silva yang mencetak 30 gol untuk Persib Bandung.
"Flavio Silva kami kontrak sampai dia bisa membuktikan dirinya di Persebaya seperti apa," ucap Direktur Operasional Persebaya, Candra Wahyudi.
Sementara itu, saat ini Flavio sudah berada di Surabaya. Flavio rencananya akan langsung bergabung saat memulai latihan perdana pertengahan Juni nanti. Dia juga kemungkinan diturunkan saat Persebaya menjalani Anniversary Game.
"Karena di Surabaya, jadi saya siap kapan pun coach Paul (Munster) akan memulai latihan. Saya juga sudah berbicara dengan coach Paul, dan sudah mengerti apa yang pelatih dan Persebaya mau," papar Flavio. (Laporan Kontributor Arjuna Pratama)
Tengku Sufiyanto
17.628
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Inter Milan vs Kairat Almaty, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Club Brugge vs Barcelona, Live Sebentar Lagi
Hansi Flick Ingin Tinggalkan Barcelona pada Akhir Musim Ini
5 Pemain Bintang yang Meninggalkan AC Milan dengan Status Bebas Transfer
Tim Indonesia di Islamic Solidarity Games Riyadh 2025 Tetap Optimistis Meski Tak Bawa Kekuatan Terbaik
Soal Jadon Sancho, Manchester United Susun Rencana Transfer Tidak Biasa
Selangor FC vs Persib Bandung, Saddil Ramdani Berpesan agar Bobotoh Harus Tertib di Negeri Orang
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Manchester United Rekrut Endrick dari Real Madrid
Liga Champions: Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Manchester City vs Borussia Dortmund
Link Streaming Borneo FC vs Dewa United Banten FC 5 November 2025, Live Sebentar Lagi