Final Piala Thomas: Anthony Bawa Indonesia Unggul
                
                
                
                BolaSkor.com - Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, menuntaskan misi dengan mulus pada pertandingan pertama Piala Thomas 2020, Minggu (17/10). Anthony membawa Indonesia unggul 1-0 atas China.
Berjumpa dengan Lu Guang Zu, Anthony menang dengan skor 18-21, 21-14 dan 21-16. Pertarungan berlangung selama 77 menit.
Di gim pertama, Anthony memang sempat keteteran, terutama setelah interval. Banyak pukulan yang dikembalikan Anthony dengan terburu-buru.
Baca Juga:
Setelah kalah di gim pertama, Anthony mulai memerbaiki permainan. Di awal, Lu masih memberi perlawanan ketat.
Anthony kemudian mulai menjaduh dengan skor 11-5. Selepas interval, Lu sempat mengejar, tetapi Anthony berhasil memakasa rubber game.
Memasuki gim penentuan, Anthony lebih trengginas. Pebulu tangkis asal Cimahi itu berhasil unggul hingga 13-6. Keunggulan tujuh poin membuat Anthony tak terkejar hingga akhir pertandingan.
Pada partai kedua Piala Thomas 2020, giliran Fajar Alfian/Rian Ardianto yang melawan He Ji Ting/Zhou Hao Dong.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
5 Pemain Liverpool yang Hengkang ke Real Madrid
                      Syarat Bayern Munchen untuk Bisa Kalahkan PSG: Harus Tampil Sempurna
                      Prediksi dan Statistik PSG vs Bayern Munchen: Misi Die Roten Jaga Kesempurnaan
                      Jadwal Pertandingan Liga Champions Tengah Pekan Ini, 5 dan 6 November 2025
Gaji Jadi Batu Sandungan, Barcelona Kubur Mimpi Rekrut Harry Kane
Hasil Super League 2025/2026: Eks Persib Bandung Bawa Malut United Menang di Kandang Persijap Jepara
                      Nova Arianto Harap Pemain Timnas Indonesia U-17 Bisa Curi Perhatian Talent Scout di Piala Dunia U-17 2025
                      Lawan Selangor FC, Persib Bandung Pilih Lakukan Persiapan di Bali
                      Manchester United Terpincut Vitor Roque, Barcelona Bisa Kecipratan Uang
                      Nova Minta Masyarakat Tak Bebani Timnas Indonesia U-17 dengan Ekspektasi Tinggi di Piala Dunia U-17 2025