Final Liga Champions: Sergio Ramos Tak Takut Hadapi Serangan Balik Liverpool
BolaSkor.com - Liverpool akan coba menghentikan ambisi Real Madrid untuk meraih titel Liga Champions tiga kali beruntun. Kedua tim akan bentrok di final Liga Champions 2017/18 yang berlangsung di NSC Olimpiyskiy, Kiev, pada Minggu, 27 Mei 2018 pukul 01.45 dini hari WIB.
Kedua tim sama-sama memiliki tradisi kuat di Eropa, plus, sama-sama mengusung permainan ofensif. Lini serang Liverpool dan Madrid juga memiliki pemain-pemain berkualitas. Mohamed Salah memimpin barisan terdepan dengan koleksi 44 golnya di seluruh kompetisi. Sementara Madrid, sudah pasti akan mengandalkan Cristiano Ronaldo.
Menyoal daya serang, Liverpool penilik serangan terbaik di Liga Champions dan telah mencetak lebih banyak gol dari Madrid. Statistik ini turut menjadi perhatian Sergio Ramos, kapten Madrid. Secara khusus, dia mewaspadai dua pemain Liverpool.
"Kami tahu mereka (Liverpool) lawan yang sangat kuat. Mereka sangat cepat ketika menyerang dan dapat benar-benar melukai Anda dari serangan balik. (Roberto) Firmino dan Salah sangat cepat dan direct, mereka sangat sulit dihentikan," ucap Ramos, diberitakan Goal, Senin (21/5).

"Jadi, kami akan coba meminimalisir ancaman dari mereka dan memastikan, mereka tidak memiliki satu hari yang hebat, karena mereka jelas bisa menyebabkan kerusakan. Liverpool sangat bagus dari segi teknis dan sangat cepat dalam permainannya. Tapi, kami akan coba melukai mereka dengan pemain kami, yang juga memiliki karakter serupa."
Ramos juga tidak takut menghadapi serangan balik Liverpool dengan permainan serupa. "Kami tahu kami juga dapat memberikan masalah dari serangan balik. Kami akan coba mengambil keuntungan darinya, dan kami juga tahu bisa menjadi ancaman dari situasi bola mati," urai Ramos.
Arief Hadi
15.790
Berita Terkait
Tepis Isu ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Berkomitmen Tetap Jadi Pelatih Persib
Kembali ke Timnas Brasil setelah Tinggalkan Liverpool, Fabinho Serasa Debutan
Berburu Joao Gomes, Manchester United Punya Kartu As
FIFA Dituduh Ciptakan Serikat Pemain 'Palsu'
Rumah Dibobol Penyusup, Raheem Sterling dan Keluarga Selamat
Ada Bahaya Laten dalam Diri Marcus Rashford, Barcelona Harus Waspada
Kejutan, AC Milan Berburu Striker yang Baru Didatangkan Juventus
Persija Jamu Persik di Manahan, Jakmania Boleh Nonton Langsung
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia