"FIFA Terlalu Kejam Pada Barcelona!"
"FIFA Terlalu Kejam Pada Barcelona!"
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Barcelona - Hukuman yang diberikan FIFA membuat mantan Presiden Barcelona, Joan Laporta, angkat bicara. Dia menilai sang Federasi Sepak bola Internasional itu terlalu kejam pada Blaugrana.
Komisi Disiplin FIFA menjatuhkan sanksi kepada Barca beberapa hari lalu berupa hukuman tak boleh beraktivitas di bursa transfer, pada awal musim 2015 dan bursa transfer Januari, kepada Barcelona. Alasannya, Barca dituding melanggar Pasal 19 terkait transfer internasional dan pendaftaran pemain di bawah usia 18 tahun.
Sanksi itu dibuat setelah investigasi awal yang dilakukan FIFA Transfer Matching System GmbH (FIFA TMS) selama setahun terakhir dan kemudian ditindaklanjuti Komisi Disiplin FIFA. Komisi Disiplin FIFA lantas menemukan pelanggaran yang dilakukan Barcelona mengenai ketentuan transfer internasional dan pendaftaran pemain muda non-Spanyol yang berada di klub.
Penyelidikan itu berkaitan dengan beberapa pemain muda yang terdaftar dan berpartisipasi dalam kompetisi yang diikuti Barcelona selama periode 2009-2013. Komite Disiplin FIFA menganggap serius dan memutuskan untuk memberikan sanksi kepada klub yang melakukan pelanggaran.
Selain dilarang beraktivitas pada bursa transfer dalam dua periode ke depan, Barcelona juga mendapat hukuman denda sebesar 450.000 franc Swiss atau setara Rp 5,7 miliar.
"FIFA menurut saya terlalu kejam pada Barcelona. Mereka akan melihat sendiri bahwa kami melakukan hal yang benar, ketika kami nanti mengajukan banding," ungkap Laporta sepertid dilansir Goal.
Dalam beberapa tahun terakhir Barcelona memang terganjal beberapa masalah di luar lapangan. Baru beberapa bulan lalu mereka dibuat repot dengan tuduhan transfer ilegal Neymar, yang memaksa Sandro Rosell mundur dari jabatan presiden klub.
Posts
11.190
Berita Terkait
Prediksi
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Barcelona: Sama-sama Menggunakan Taktik 4-2-3-1
Chelsea akan menghadapi Barcelona pada lanjutan pekan lima fase liga Liga Champions di Stamford Bridge. Berikut prediksi susunan pemain kedua tim.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Prediksi
Prediksi Superkomputer soal Pemenang Laga Liga Champions Chelsea vs Barcelona
Chelsea akan menjamu Barcelona pada lanjutan laga Liga Champions di Stamford Bridge dan berikut prediksi pemenang versi superkomputer.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Liga Champions
Jumpa Barcelona, Laga Spesial untuk Marc Cucurella
Pertandingan Liga Champions Chelsea vs Barcelona bukan hanya sarat nostalgia, tetapi juga spesial untuk Marc Cucurella.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Liga Champions
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Pelatih Barcelona Hansi Flick mengatakan skuad asuhannya siap menunjukkan kualitas terbaik menghadapi salah satu rival terbesar mereka.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Liga Champions
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona
Enzo Maresca menyadari ancaman besar yang dibawa Barcelona, terutama lewat gaya bermain agresif dan garis pertahanan tinggi.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Barcelona
Chelsea akan menjamu Barcelona di Stamford Bridge pada matchday kelima Liga Champions, Rabu (26/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Prediksi
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Barcelona: Rapor Buruk Blaugrana di Stamford Bridge
Pertarungan sengit akan tersaji di Stamford Bridge pada matchday kelima Liga Champions 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Pertandingan Besar Liga Champions Tengah Pekan Ini
Liga Champions kembali berlangsung tengah pekan ini, dan ada dua laga besar yang menarik untuk disaksikan.
Arief Hadi - Senin, 24 November 2025
Spanyol
Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026: Real Madrid Ogah Biarkan Barcelona Terlalu Lama di Posisi Pertama
Klasemen LaLiga 2025/2026 kembali menggegerkan! Real Madrid mengambil alih posisi pertama setelah drama kontra Elche, sementara Barcelona kini hanya terpaut satu poin. Cek update lengkapnya sebelum berubah lagi!
Johan Kristiandi - Senin, 24 November 2025
Spanyol
Raih Kemenangan Pertama di Camp Nou sebagai Pelatih Barcelona, Mimpi Hansi Flick Jadi Kenyataan
Pelatih Barcelona Hansi Flick tidak bisa menutupi kegembiraannya bisa meraih kemenangan pertamanya di Camp Nou.
Yusuf Abdillah - Minggu, 23 November 2025