FIFA Setujui 6 Stadion, Piala Dunia U-20 2021 Digelar di Indonesia Mulai 24 Mei

Artinya enam kota akan menghelat laga Piala Dunia U-20 2021.
Frengky AruanFrengky Aruan - Kamis, 23 Januari 2020
FIFA Setujui 6 Stadion, Piala Dunia U-20 2021 Digelar di Indonesia Mulai 24 Mei
Stadion Utama Gelora Bung Karno. (BolaSkor.com/Frengky Aruan)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) sudah menyetujui penggunaan enam stadion untuk penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2021. Kepastian ini didapat setelah koordinasi antara PSSI dengan FIFA.

Keenam stadion itu adalah Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Pakansari (Bogor), Manahan (Solo), Mandala Krida (Yogyakarta), Gelora Bung Tomo (Surabaya), dan Kapten I Wayan Dipta (Bali). Awalnya FIFA hanya memutuskan empat stadion, sebelum dua stadion tambahan diajukan.

PSSI membawa hal tersebut ke dalam rapat koordinasi dengan Kemenpora terkait Piala Dunia U-20 2021, Kamis (23/1). Dengan demikian, enam kota akan menghelat pertandingan Piala Dunia U-20. Setiap kota harus turut menyertakan lima lapangan untuk latihan, mengakomodir setiap tim yang ikut serta.

Baca Juga:

Persebaya Diizinkan Pakai Stadion GBT hingga Akhir Juli, Selanjutnya Gelora 10 November

PSSI Minta FIFA Jadwal Piala Dunia U-20 2021 Diundur

"Sudah pasti, enam stadion. Semula kan dari enam menjadi empat, akhirnya kembali jadi enam lagi," kata Sesmenpora, Gatot S. Dewa Broto kepada wartawan.

Perwakilan FIFA rencananya hadir pada Maret 2020 melakukan inspeksi awal kesiapan stadion dan fasilitas pendukung.

Sementara itu, Piala Dunia U-20 2021 sudah ditetapkan digelar mulai 24 Mei hingga 12 Juni 2021. Permintaan memundurkan pelaksanaan jauh dari Hari Raya Idul Fitri atau pada Juli tampak tak disetujui mengingat FIFA selanjutnya menggelar Piala Dunia Antarklub.

"Mundur susah, karena di China ada Piala Dunia Antar Klub. Habis itu para pemain akan bermain di liga Amerika Latin dan Eropa sudah mulai."

"Nah, setahun sebelum kick-off ada countdown, itu harus jadi paling lambat hari pertama saat lebaran. Boleh sebelumnya boleh saat puasa, tapi jangan mundur setelah tanggal 24 Mei. Untuk mengingatkan publik akan adanya Piala Dunia."

Fifa Piala dunia u-20 Pssi Kemenpora Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Liga Indonesia
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Sebelumnya, sang gelandang dipinjamkan Persib Bandung ke Bhayangkara FC.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Liga Indonesia
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Tim berjulukkan Mutiara Hitam itu kini berada di posisi pertama dengan mempunyai 37 poin, usai kalahkan Persiku.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Lainnya
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Bandung bjb Tandamata akan memulai putaran kedua Proliga 2026 dengan menghadapi Jakarta Pertamina Energi, Minggu (1/2).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Liga Indonesia
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Persija Jakarta sukses merebut tiga poin dari Persita Tangerang pada laga pekan ke-19 Super League 2025/2026.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Liga Indonesia
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Kelompok suporter Persija Jakarta, The Jakmania, terlihat hadir dalam laga kontra Persita Tangerang di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (30/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Berita
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
Prime Kumite Championship 3 digelar di GOR Soemantri Brodjonegoro, Jakarta, Minggu (1/2). Total, ada 13 laga yang digelar.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
Inggris
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
Arsenal akan bertandang ke Elland Road, markas Leeds United, pada pekan ke-24 Premier League, Sabtu (31/1).
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
Italia
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
AC Milan masih aktif jelang penutupan bursa transfer musim dingin 2026. Tiga nama masuk radar Rossoneri, mulai dari bek tangguh hingga striker tajam. Siapa saja targetnya?
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
Italia
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
AC Milan baru bertanding pada Rabu (4/2) dini hari WIB di Serie A. Jadwal tak biasa ini dipicu kesibukan sang lawan yang tampil di kompetisi Eropa. Simak penjelasannya di sini!
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
Inggris
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen
Superkomputer Opta merilis prediksi terbaru juara Premier League musim ini. Arsenal berada di posisi teratas dengan peluang lebih dari 80 persen, unggul atas Manchester City dan Aston Villa.
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen
Bagikan