Persija Siap Main di Makassar Jika Pengamanan Superketat

Ferry Paulus tegaskan Persija Jakarta siap main dimanapun dengan catatan
Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Selasa, 30 Juli 2019
Persija Siap Main di Makassar Jika Pengamanan Superketat
CEO Persija Jakarta, Ferry Paulus (BolaSkor.com/ Hadi Febriansyah)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - CEO Persija Jakarta, Ferry Paulus tegaskan Persija Jakarta siap bermain dimanapun dan kapanpun untuk laga tunda final leg kedua final Piala Indonesia menghadapi PSM Makassar. Hal ini disampaikan Ferry Paulus dalam konferensi pers yang dilakukan di kantor Persija Jakarta, Selasa (30/7).

Laga final leg kedua antara PSM Makassar menghadapi Persija Jakarta sejatinya digelar di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Minggu (28/7) lalu. Namun akibat kerusuhan dan ketidaknyamanan yang dialami oleh Macan Kemayoran akhirnya laga tersebut ditunda dan kembali dilangsungkan, Selasa (6/8) mendatang.

Baca Juga:

Final Leg Kedua PSM Vs Persija Ditunda dengan Alasan Keamanan

Pernyataan Resmi PSM Makassar soal Penundaan Final Leg Kedua

"Untuk pertandingan ini, kami dari pihak Persija Jakarta tidak pernah khawatir bermain dimanapun. Tapi saya tegaskan sekali lagi, mari kita bermain secara fair dan tanpa intimidasi apapun sehingga pertandingan kami bisa dinikmati dengan indah dan kita buktikan di lapangan," kata Ferry Paulus.

Oleh karena itu, untuk menghindati hal-hal yang tidak menginginkan seperti pada Minggu (28/7) lalu, Persija Jakarta meminta keamanan yang ekstraketat pada pertandingan leg kedua ini. Bahkan pihak Persija Jakarta meminta sejak dari bandara Macan Kemayoran sudah disiapkan kendaraan taktis (Rantis).

"Sebelumnya kami hanya disediakan dua bus kecil untuk sampai ke hotel dan stadion. Sekarang saya pikir tensi masib sangat tinggi dan masih panas, jadi kami minta sejak dari bandara kami ingin pengamanan ekstraketat dan dijemput menggunakan rantis," ujar Ferry Paulus.

Terkait dengan keamanan, pria asal Manado ini yakin pihak kepolisian bisa lebih mengamankan pertandingan ini dengan baik. Sehingga hal yang menimpa Persija Jakarta kemarin tidak akan terulang lagi dan Persija Jakarta bisa bermain nyaman.

"Kami punya keyakinan bahwa polisi bisa mengamankan pertandingan ini. Rasanya saya yakin pertandingan ini bisa lebih aman dari pertandingan sebelumnya dan saya dapat kabar pihak kepolisian bisa menjamin hal tersebut, Ferry Paulus menambahkan.

Pada pertandingan leg pertama final Piala Indonesia yang berlansung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, akhir pekan lalu, Persija Jakarta berhasil meraih kemenangan tipis 1-0 atas PSM Makassar. Jadi Persija Jakarta hanya butuh hasil imbang untuk meraih gelar juara Piala Indonesia.

Persija jakarta Psm makassar Piala Indonesia Piala Indonesia 2018 Ferry paulus
Posts

4.870

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Permalukan Persebaya di GBT
Persija Jakarta menang 3-1 atas Persebaya Surabaya.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 18 Oktober 2025
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Permalukan Persebaya di GBT
Liga Indonesia
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Persebaya akan menjamu Persija di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (18/10). Simak informasi link streaming Persebaya vs Persija di sini.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025
Berikut ini informasi mengenai jadwal siaran langsung Persebaya vs Persija, Sabtu (18/10).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT
Ribuan pendukung Persija dikabarkan bakal mendukung langsung tim kesayangannya di Surabaya.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT
Liga Indonesia
Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya
Persija akan menghadapi Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (18/10).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya
Liga Indonesia
3 Pemain Cedera, Persija Terancam Pincang Hadapi Persebaya
Bruno Tubarao, Hanif Sjahbandi, dan Muhammad Rayhan Hannan mengalami cedera. Sementara itu, Ryo Matsumura belum pasti dibawa ke Surabaya meski sudah pulih.
Rizqi Ariandi - Kamis, 16 Oktober 2025
3 Pemain Cedera, Persija Terancam Pincang Hadapi Persebaya
Liga Indonesia
Pelatih Persija Minta Ridho dan Jordi Amat Move On Usai Gagal Bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Mauricio Souza berharap Ridho dan Jordi kembali fokus 100 persen ke Persija.
Rizqi Ariandi - Rabu, 15 Oktober 2025
Pelatih Persija Minta Ridho dan Jordi Amat Move On Usai Gagal Bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Timnas
Pelatih Persija Jakarta Bela Rizky Ridho dari Serangan Netizen
Rizky Ridho diserang karena blundernya pada pertandingan Irak vs Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Rabu, 15 Oktober 2025
Pelatih Persija Jakarta Bela Rizky Ridho dari Serangan Netizen
Liga Indonesia
Hadapi Persebaya Akhir Pekan Ini, Persija Harus Tunjukkan Karakternya
Persija yang performanya tengah menurun dalam tiga laga terakhir harus bertandang ke markas Persebaya akhir pekan ini.
Rizqi Ariandi - Rabu, 15 Oktober 2025
Hadapi Persebaya Akhir Pekan Ini, Persija Harus Tunjukkan Karakternya
Liga Indonesia
3 Fakta Menarik Jelang Duel Klasik Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta
Persebaya akan menjamu Persija di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (18/10).
Rizqi Ariandi - Rabu, 15 Oktober 2025
3 Fakta Menarik Jelang Duel Klasik Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta
Bagikan