Febri Hariyadi Tak Merasa Lega Dapat Panggilan Timnas Lagi
BolaSkor.com - Gelandang muda Persib Bandung, Febri Hariyadi kembali terpanggil untuk membela Timnas Indonesia. Kini, pemilik nomor punggung 13 ini disiapkan untuk menjalani dua laga uji coba internasional melawan Yordania, Selasa (11/6) dan Vanuatu (15/6).
Meski demikian, pemain yang akrab disapa Bow ini belum sepenuhnya lega. Pasalnya proses seleksi diterapkan jelang menghadapi dua laga uji coba tersebut.
"Ya, masih dalam seleksi sampai tanggal 3 Juni. Lalu ada pencoretan 3 sampai 4 pemain. Jadi saya harus berusaha untuk masuk dalam skuat timnas yang akan dibawa ke Yordania," ujar Bow, Jumat (24/5).
Baca Juga:
Riko Simanjuntak Sambut Baik Kembalinya Ramdani Lestaluhu ke Timnas Indonesia
Jadi Pesaing di Timnas, Irfan Jaya Bicara soal Andik, Riko, dan Febri Hariyadi
Febri Hariyadi memastikan akan mengerahkan segala kemampuan yang dimilikinya demi masuk tim besutan Simon McMenemy ini. Sebab membela timnas Indonesia adalah cita-cita sebagai pesepak bola.
"Yang jelas saya selalu mencoba buat memberikan yang maksimal karena saya juga ingin masuk dalam skuat yang dibawa nanti ke Yordania," pungkasnya.
Selain Bow, Persib juga akan menyumbangkan satu nama pemain lainnya untuk membela Merah Putih. Dia adalah Achmad Jufriyanto.(Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Dewa United Banten FC Bertekad Bangkit saat Tantang PSM Makassar
Mauricio Souza Kecam Kericuhan di Akhir Laga Arema FC vs Persija
Pergantian Pemain di Awal Babak Kedua Jadi Kunci Kemenangan Persija atas Arema FC
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025