Fakta Menarik Usai Lolosnya Liverpool ke Perempat Final Liga Champions
BolaSkor.com - Liverpool lolos ke perempat final Liga Champions setelah bermain imbang 0-0 dengan FC Porto di Stadion Anfiled, Rabi (7/3) WIB. Liverpool lolos dengan agregat 5-0.
Ini menjadi yang pertama kali bagi Liverpool lolos ke perempat final Liga Champions sejak 2009 silam. Kala itu Liverpool tersingkir di perempat final usai ditekuk Chelsea. Setelah itu Liverpool hanya dua kali tampil di Liga Champions.
Pada 2009-10, Liverpool tak mampu lolos dari fase grup. l dua kali di Liga Champions. Pada 2014-15, Liverpool kembali gagal lolos dari fase penyisihan grup.
Laga di Anfield juga bisa menjadi penampilan terakhir bagi kiper kawakan Spanyol, Iker Casillas di ajang Liga Champions. Casillas yang akan meninggalkan Porto di akhir musim belum memutuskan apakah masih akan bermain atau pensiun. Casillas hingga kini masih memegang rekor penampilan terbanyak. Laga melawan Liverpool merupakan penampilan ke-168 di kompetisi ini.
Berikut fakta menarik seputar laga Liverpool kontra Porto yang berakhir imbang tanpa gol.
1. Liverpool lolos ke perempat final Liga Champions untuk pertama kalinya sejak 2008-09.
2. Liverpool masih belum terkalahkan dalam enam laga melawan Porto di semua kompetisi.
3. Iker Casillas mencatat 167 penampilan di Liga Champions, terbanyak sepanjang sejarah. Posisi kedua dipegang Xavi dengan 151 penampilan.
4. Laga Liverpool melawan Porto di Anfield ini menjadi pertandingan pertama di Liga Champions musim ini yang tercatat tanpa shot on goal pada babak pertama.
5. Bagi Liverpool ini merupakan kali kedua mereka gagal melepaskan tembakan yang tepat sasaran di babak pertama di semua kompetisi sejak melawan Chelsea pada 25 November lalu di ajang Premier League.
6. Liverpool gagal membuat gol di Anfield untuk pertama kali dalam sembilan laga di semua kompetisi, sejak imbang 0-0 dengan West Brom, Desember kemarin.
7. Liverpool mancatat lima clean sheets dalam six laga terakhir di Liga Champions. Mereka hanya kebobolan saat melawan Sevilla pada November lalu.
8. The Reds mencatat keunggulan agregat terbesar ei kompetisi Eropa (lima) sejak mengalahkan Real Madrid 1-0 dan 4-0 pada 16 besar Liga Champions 2009.
Yusuf Abdillah
9.956
Berita Terkait
Kembali dari Piala Afrika 2025, Mohamed Salah Disambut Arne Slot di Liverpool
Salip Liverpool, Manchester City Rekrut Marc Guehi
Toni Kroos Klaim Barcelona Tidak Akan Juara Liga Champions
Cedera Conor Bradley Jadi Pukulan Telak untuk Liverpool
Hasil Drawing Putaran Keempat Piala FA: Arsenal Ditantang Wigan, Liverpool Bertemu Brighton
Hasil Piala FA: Kalahkan Barnsley 4-1, Liverpool Lolos ke Putaran Keempat
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Prediksi dan Statistik Liverpool vs Barnsley: Momen Mengakhiri Rentetan Laga Tanpa Kemenangan The Reds
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues