Fabio Quartararo Ternyata Pernah Terpapar COVID-19
BolaSkor.com - Pembalap Yamaha, Fabio Quartararo memberikan kabar terbaru mengenai kondisinya. Rider asal Prancis itu ternya pernah terpapar Covid-19 di akhir 2020.
Tak ada yang mengetahui informasi tersebut sebelumnya. Pihak Yamaha juga tidak mengumumkan status Quartararo.
Dalam unggahanya di Instagram, Quartararo hanya bercerita telah sembuh dari Covid-19. Saat ini, pembalap berusia 21 tahun itu tengah mengembalikan kondisi fisik.
Baca Juga:
Pemilik Juventus Lebarkan Sayap ke MotoGP
Puasa Kemenangan dari 2017, Rossi Akui Persaingan Makin Sulit
“Setelah mendapat Covid pada Desember, saya kehilangan beberapa kondisi fisik, tetapi senang bisa kembali ke level teratas saya,” tulis Quartararo di Instagram pribadi miliknya.
Pada Januari 2021, Quartararo sempat melakukan tur ke markas besar Yamaha di Gerno, Italia. Saat itu, Quartararo ditemani Lin Jarvis dan Massimo Meregalli.
Quartararo saat ini tengah menyesuaikan diri dengan motor terbaru Yamaha. Ia sudah berstatus sebagai rider tim pabrikan menggantikan Valentino Rossi.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Inggris vs Serbia, Live Sebentar Lagi
Carlos Eduardo Parreira Jadi Pelatih Baru Madura United
Tim Renang Indonesia Bawa Pulang 12 Medali dari Islamic Solidarity Games 2025
Promosi, Nova Arianto Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20?
Ogah Bawa Lima Pemain Nomor 10, Siapa yang Dipilih Thomas Tuchel?
3 Alasan Robert Lewandowski Tidak Perlu Ragu Memilih AC Milan sebagai Pelabuhan Berikutnya
Mantan Pencari Bakat Ungkap Blunder Terbesar Manchester United
Marco Verratti Blak-blakan Dukung AC Milan Raih Scudetto Musim Ini
Kunci AC Milan Bersaing di Jalur Scudetto: Kalahkan Para Pesaing
Prancis vs Ukraina: Les Bleus Dihantam Badai Cedera