Fabio Quartararo Menarik Minat Enam Tim Pabrikan di MotoGP 2021


BolaSkor.com - MotoGP 2020 layak ditunggu bukan hanya lantaran persaingan untuk jadi juara dunia, tapi juga bursa perpindahan pembalap yang bakal ramai.
Maklum semua pembalap, baik dari tim pabrikan maupun satelit bakal habis kontrak penghujung musim depan. Salah satu nama komoditas utama pada bursa perpindahan pembalap menuju MotoGP 2021 diyakini adalah Fabio Quartararo.
Baca Juga:
Gagal Podium, Quartararo Akui Kewalahan Jinakkan Motornya
Kualifikasi MotoGP Malaysia: Fabio Quartararo Rekor Lap Lagi, Marc Marquez Kecelakaan
Maklum musim ini, ia bisa tampil fantastis bersama tim satelit Petronas Yamaha. Dia bahkan sudah mengunci titel Rookie of The Year.
Banyak yang meyakini, Quartararo bakal naik kelas ke tim pabrikab Yamaha musim 2021. Namun Manajer tim Ducati, Dabide Tardozzi menyebut ada kemungkinan El Diablo berubah pikiran.
Pasalnya menurutnya tidak hanya Yamaha, tapi Aprilia, Ducati, Suzuki, KTM, sampai Honda sedang memburu tanda tangan Quartararo. Artinya bakal ada enam pabrikan bakal coba merekrut pembalap asal Prancis itu.
"Fabio akan dapat tawaran dari enam pabrikan untuk 2021. Semua orang akan menawarkan motor mereka kepadanya," Tardozzi menuturkan.
"Dia sangat cepat, jadi mengapa ia harus buru-buru ambil salah satu tawaran (naik kelas ke pabrikan Yamaha)? Toh tawaran akan bakal lebih tinggi lagi pada 2020 nanti. Jika saya jadi manajernya, saya akan menunggu," tambahnya.
Tardozzi turut memuji Quartararo sebagai pembalap cerdas. Meski masih muda, pembalap berusia 20 tahun tersebut disebut bisa mengendalikan talentanya.
Pernyataan Tardozzi juga sebuah sinyal, pihak Ducati sendiri belum tentu mempertahankan duet pembalap mereka di tim pabrikan: Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci untuk musim 2021.*
2.794
Berita Terkait
Hasil Pertandingan: Inter Milan Pesta Gol, Real Madrid Naik ke Puncak Klasemen
Hasil Premier League: Gol Telat Estevao Bawa Chelsea Tumbangkan Liverpool 2-1

Hasil Premier League: Manchester United dan Arsenal Kompak Menang 2-0

Pecco Bagnaia Frustrasi, Pasrah di Sisa Seri MotoGP 2025

Hasil Super League 2025/2026: Bungkam Semen Padang 2-0, Catatan Positif Persita Tangerang Berlanjut

PSMS Medan Kembali Berjaya di Derbi Sumatra, Sikat Sriwijaya FC Palembang 3-1

Kata-kata Marc Klok kepada Frans Putros Jelang Timnas Indonesia vs Irak

Cara Menonton dan Link Streaming Chelsea vs Liverpool, Live Sebentar Lagi

Jude Bellingham Tidak Masuk Skuad Inggris, Thomas Tuchel Ungkap Alasannya

Marc Marquez Tak Yakin Bisa Naik Podium di MotoGP Mandalika 2025
