Ezra Walian Senasib dengannya, Charyl Chappuis Angkat Bicara
BolaSkor.com - Gelandang Muangthong United dan Timnas Thailand, Charyl Chappuis angkat bicara soal persoalan dihadapi Ezra Walian. Striker naturalisasi Timnas Indonesia U-23 itu tidak dapat ikut serta dalam Kualifikasi Piala Asia U-23 2020.
Semula, Ezra Walian hendak didaftarkan ke AFC untuk babak kualifikasi. Namun, langkah itu dijegal karena Ezra Walian tak memenuhi syarat.
Ezra Walian pernah membela Timnas Belanda U-17 di Piala Eropa 2013. Dalam regulasi FIFA , hal ini membuat Ezra Walian tak bisa membela Timnas Indonesia di kompetisi resmi, termasuk AFC.
Hal ini pernah dialami oleh Charyl Chappuis. Oleh AFC, Charyl Chappuis tidak diperbolehkan tampil membela Timnas Thailand di Kualifikasi Piala Asia 2015 kontra Lebanon.
Baca Juga:
Ezra Dipastikan Tak Bisa Bela Timnas Indonesia U-23 di Kualifikasi Piala Asia U-23
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-23 di Kualifikasi Piala Asia U-23 2020

Charyl Chappuis pernah membela Timnas kelompok umur Swiss. Ia mencicipi gelar juara di Piala Dunia U-17 2019.
"Saya sedih mendengar berita tentang Ezra, tapi saya pernah merasakan masalah sama pada 2013 ketika saya mendapat panggilan pertama untuk tim nasional," tulis Charyl Chappuis.
Menurut Charyl Chappuis, hal tersebut lantaran Federasi Sepak Bola Thailand tak cukup menyiapkan seluruh dokumen. Charyl Chappuis kemudian hanya dipakai untuk multi-event seperti Asian Games, SEA Games, Piala AFF, uji coba, yang bukan kompetisi resmi AFC dan FIFA. Namun ia sempat tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2018.
"Saya berharap semua akan berakhir baik dan ia bisa bermain di masa depan untuk Indonesia," tambah Charyl Chappuis.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol