Ezra dan Ryuji Bantu Elkan Baggott Berkomunikasi di Timnas Indonesia
BolaSkor.com - Bek tengah Timnas Indonesia, Elkan Baggott, menyoroti komunikasi di Skuat Garuda. Di mana, ada tiga bahasa yang dipergunakan, yakni Inggris, Korea, dan Indonesia. Lalu bagaimana pemain Ipswich Town itu berkomunikasi?
"Dengan pemain yang tidak bicara bahasa Inggris, saya akan menemui salah satu pemain (yang bisa bahasa Inggris), salah satunya Ryuji (Utomo). Dia berbicara bahasa Inggris dan Indonesia dengan baik," kata Elkan Baggott, dalam wawancara di channel YouTube PSSI.
Baca Juga:
Pelatih Persib Enggan Melepas Pemainnya ke Timnas Indonesia saat FIFA Matchday
"Juga Ezra (Walian), mirip dengan saya, berbicara sedikit bahasa Indonesia," tambahnya.
Meski begitu, pemain berumur 19 tahun tersebut berusaha untuk belajar bahasa Indonesia. Hal ini dilakukan agar komunikasi dengan pemain Timnas Indonesia lainnya semakin baik.
"Banyak juga pemain yang sedikit bicara dengan bahasa Inggris. Namun, semenjak saya di sini (Timnas), saya mencoba bicara dalam bahasa Indonesia sebanyak mungkin supaya bisa lancar," tambah pemain berdarah Indonesia-Inggris tersebut.
Tengku Sufiyanto
17.638
Berita Terkait
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Uji Coba Kontra Mali di Bogor
Ruben Amorim Soroti Masalah Utama yang Menghantui Manchester United
Kemenpora Minta PBSI Rombak Tim dan Turunkan Skuad Terbaik di SEA Games 2025
5 Kemenangan Paling Berkesan Arsenal di Markas Sunderland
Manchester City vs Liverpool: Tidak Mau Ambil Risiko, Pep Guardiola Masih Akan Parkir Rodri
Jadwal Siaran Langsung Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Punya Peran Penting, Liverpool Ingin Ikat Dominik Szoboszlai dengan Kontrak Jangka Panjang
Kemenpora Rampungkan Review 52 Cabor SEA Games 2025, Potensi Rebut 78 Emas