Everton Vs Liverpool: 69 Poin yang Terbitkan Secercah Harapan The Reds

Saat ini, Liverpool menempati posisi kedua dengan mengoleksi 69 poin.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Minggu, 03 Maret 2019
Everton Vs Liverpool: 69 Poin yang Terbitkan Secercah Harapan The Reds
Liverpool (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Liverpool akan menghadapi Everton dalam pertandingan pekan ke-29 Premier League 2018-2019, di Stadion Goodison Park, Minggu (3/3). Saat ini, The Reds menempati posisi kedua dengan mengoleksi 69 poin.

Liverpool membutuhkan kemenangan untuk kembali mengambil posisi puncak klasemen dari tangan Manchester City. Saat ini, The Citizens unggul dua poin dari Mohamed Salah dan kawan-kawan.

Manajer Liverpool, jurgen Klopp, menilai Everton bukanlah lawan yang mudah dikalahkan. Terlebih, The Toffees akan tampil di depan publiknya.

"Para penggemar Everton tidak ingin kami memenangi apa pun. Mungkin, para suporter kami juga tidak ingin mereka memenangi apa pun juga," tegas Klopp seperti dilaporkan BBC.

"Dalam pertandingan itu akan sangat emosional dan penuh gairah. Saya berharap seperti itu karena begitulah sepak bola," papar Klopp.

Baca juga:

Momentum dan Rekor Miris Everton dari Liverpool Jelang Derby Merseyside ke-200

Liverpool Pantang Memandang Everton Sebelah Mata

Liverpool

"Di Goodison, mereka benar-benar mendukung Everton. Jadi, mari kita ke sana dan menggunakan atmosfer karena akan keras dan liar. Kami harus menyalurkannya di lapangan," timpal sang manajer.

Saat ini, Liverpool dituntut untuk pantang terpeleset jika ingin mengakhiri dahaga gelar juara. Sebab, The Reds sejatinya bisa unggul tujuh poin dari Man City pada beberapa pertandingan yang lalu.

Meski begitu, Liverpool didukung satu statistik yang membuat mereka berpeluang meraih gelar Premier League pertama sejak musim 1990-1991. Tujuh tim sebelumnya yang mengoleksi 69 poin dalam 28 pertandingan menjadi juara Premier Laegue pada akhir musim.

Liverpool diprediksi akan menurunkan Sadio Mane, Roberto Firmino dan Mohamed Salah di lini depan. Sementara itu, Richarlison bisa memberikan ancaman bagi Virgil van Dijk dan pemain belakang lainnya.

Everton Liverpool Premier League Breaking News
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.162

Berita Terkait

Spanyol
Misi Alvaro Arbeloa: Bangkitkan Mental Juara Real Madrid
Sebagai pelatih baru, Alvaro Arbeloa menyatakan misi untuk membangkitkan mental juara Real Madrid.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Misi Alvaro Arbeloa: Bangkitkan Mental Juara Real Madrid
Spanyol
Resmi Gabung Barcelona, Joao Cancelo Tak Sabar Main di Camp Nou
Bek kanan Joao Cancelo resmi kembali berseragam Barcelona sebagai pemain pinjaman hingga akhir musim ini.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Resmi Gabung Barcelona, Joao Cancelo Tak Sabar Main di Camp Nou
Prediksi
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Arsenal: Ujian Berat di Laga Kandang Pertama Liam Rosenior
Chelsea akan menjamu Arsenal di Stamford Bridge pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Arsenal: Ujian Berat di Laga Kandang Pertama Liam Rosenior
Spanyol
Cerita di Balik Kepergian Xabi Alonso: Ada Kegagalan Manajemen Real Madrid
Kepergian Xabi Alonso dari Real Madrid ternyata tak sepenuhnya salah sang pelatih. Laporan media Spanyol menyebut ada kegagalan manajemen Los Blancos di balik keputusan ini.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Cerita di Balik Kepergian Xabi Alonso: Ada Kegagalan Manajemen Real Madrid
Hasil akhir
Hasil Piala Liga Inggris: Bekuk Newcastle United 2-0, Satu Kaki Manchester City di Final
Manchester City meraih kemenangan 2-0 atas Newcastle United pada laga leg pertama semifinal Piala Liga Inggris di St James' Park.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Hasil Piala Liga Inggris: Bekuk Newcastle United 2-0, Satu Kaki Manchester City di Final
Inggris
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United
Manchester United akhirnya resmi menunjuk Michael Carrick sebagai pelatih baru hingga akhir musim 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Newcastle United akan menjamu Manchester City pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris. Simak jadwal siaran langsung dan link streaming pertandingannya di sini.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Timnas
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
John Herdman berkomitmen untuk membawa sebanyak mungkin pelatih lokal ke tim kepelatihannya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Italia
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
AC Milan dikabarkan memantau peluang merekrut Leon Goretzka dengan status bebas transfer. Minim menit bermain di Bayern Munchen bikin masa depannya disorot.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
Galeri Foto
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
John Herdman resmi menangani Timnas Indonesia untuk dua tahun ke depan.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 13 Januari 2026
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
Bagikan